Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Messi Bicara Peluang Main di Piala Dunia 2026: Pintu Tetap Terbuka, tetapi Ingat Umur

KOMPAS.com - Lionel Messi mengungkapkan bahwa pintu untuk membela timnas Argentina di Piala Dunia 2026 tetap terbuka. Namun, di lain sisi Messi juga menyadari bahwa faktor usia tidak bisa dibohongi.

Lionel Messi yang kini membela Inter Miami mengangkat trofi Piala Dunia bersama Argentina di Qatar akhir tahun lalu.

Messi pun diharapkan masih membela timnas Argentina di Piala Dunia edisi berikutnya di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko pada 2026 mendatang.

Soal peluang dirinya tampil di Piala Dunia 2026, Messi mengatakan bahwa semuanya masih bisa terjadi.

Akan tetapi, Messi juga menyadari bahwa secara usia ia sudah tidak ideal untuk bermain pada Piala Dunia 2026.

Messi yang kini berusia 36 tahun akan berusia 39 tahun saat turnamen Piala Dunia 2026 digulirkan.

"Saya tidak memikirkan tentang Piala Dunia dan saya juga tidak mengatakan 100 persen bahwa saya tidak akan berada di sana," kata Messi dalam wawancara dengan Star+, dikutip dari Fox Sports.

"Karena usia saya, hal yang paling normal adalah saya tidak akan berada di sana. Kita lihat saja nanti," imbuh pemilik delapan trofi Ballon d'Or tersebut.

Lebih lanjut, Messi menyampaikan bahwa fokusnya saat ini adalah tampil di Copa America 2024 yang akan diselenggarakan di Amerika Serikat pada Juni-Juli mendatang.

"Mungkin kami akan bermain bagus di Copa America dan semuanya akan berjalan lancar untuk melanjutkannya (terus bermain hingga Piala Dunia 2026), tetapi mungkin saja tidak."

"Secara realistis, itu sangat sulit," tutur Messi.

Messi menambahkan, Copa America 2024 menjadi momen penentuan apakah dirinya akan terus melanjutkan kiprah bersama timnas Argentina atau memilih pensiun dari sepak bola internasional.

"Selama saya merasa sehat dan dapat terus berkontribusi, saya akan melakukannya."

"Saat ini yang saya pikirkan adalah tampil di Copa America. Setelah itu, waktu yang akan menjawab apakah saya akan berada di sana (Piala Dunia 2026) atau tidak," ucap Messi menegaskan.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/12/03/21300068/messi-bicara-peluang-main-di-piala-dunia-2026--pintu-tetap-terbuka-tetapi

Terkini Lainnya

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke