Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Piala Dunia U17 2023: Indonesia Peringkat Dua, Jaga Peluang Lolos

KOMPAS.com - Poin perdana pada Piala Dunia U17 2023 membuat Indonesia punya peluang lolos ke fase gugur.

Matchday pertama Piala Dunia U17 2023 Indonesia ditutup oleh empat laga yang digelar pada Minggu (12/11/2023).

Dari Grup E, Perancis berhasil menumbangkan Burkina Faso dengan skor 3-0. Sementara itu, Amerika Serikat menang 3-1 atas Korea Selatan.

Kemudian dari Grup F, Jerman tampil perkasa ketika menundukkan Meksiko 3-1. Pada laga lain, Venezuela berpesta 3-0 ke gawang Selandia Baru.

Adapun, tuan rumah Indonesia melakoni debut di Piala Dunia U17 dengan bermain imbang 1-1 kontra Ekuador.

Garuda Muda unggul lebih dulu berkat gol Arkhan Kaka pada menit ke-22.

Namun, Ekuador bisa menyamakan kedudukan melalui gol Allen Obando menit ke-28.

Meski belum mampu meraih kemenangan, bermain imbang dengan Ekuador membuat Indonesia mengukir catatan bersejarah.

Sebab, pertandingan tersebut merupakan penampilan perdana Indonesia di panggung Piala Dunia FIFA U17.

Berkat raihan poin historis itu, Indonesia menjaga peluang lolos ke fase gugur.

Dengan nilai satu, anak asuhan Bima Sakti saat ini menempati peringkat kedua klasemen Piala Dunia U17 2023 Grup A.

Nilai Indonesia sebenarnya sama dengan Ekuador. Akan tetapi, Garuda Muda unggul poin fair play atas wakil Amerika Selatan tersebut.

Dilansir dari laman resmi FIFA, poin fair play Indonesia adalah nol, sedangkan Ekuador minus satu.

Adapun, posisi puncak klasemen Grup A dikuasai oleh Maroko yang pada matchday pertama menang 2-0 atas Panama.

Pada pertandingan berikutnya, Indonesia akan melawan Panama pada Senin (13/11/2023) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pukul 19.00 WIB.

Berikut adalah klasemen Piala Dunia U17 2023 usai matchday pertama.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/11/12/21484828/klasemen-piala-dunia-u17-2023-indonesia-peringkat-dua-jaga-peluang-lolos

Terkini Lainnya

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke