Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pesan David Beckham Usai Lionel Messi Menang Ballon d'Or 2023

KOMPAS.com - Salah satu pemilik Inter Miami, David Beckham, ikut bahagia dengan keberhasilan Lionel Messi memenangi penghargaan Ballon d'Or 2023.

Lionel Messi tampil sebagai pemenang Ballon d’Or 2023 dalam acara penganugerahan yang digelar di Theatre du Chatelet, Paris, Perancis, pada Selasa (31/10/2023) dini hari WIB.

Messi yang kini merumput di Amerika Serikat bersama Inter Miami mengungguli 29 pemain lain termasuk Erling Haaland yang masuk daftar nomine Ballon d'Or 2023.

Adapun Haaland yang musim lalu turut membantu Manchester City meraih treble winners menempati posisi dua dalam peringkat akhir Ballon d'Or 2023.

Keberhasilan Messi memenangi Ballon d'Or 2023 itu pun disambut bahagia oleh David Beckham.

Beckham sendiri juga hadir di Paris dan ikut mendampingi Messi saat kapten timnas Argentina tersebut naik ke podium untuk menerima trofi Ballon d'Or.

Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Beckham kemudian berpesan bahwa ia merasa terhormat karena Messi memenangi Ballon d'Or sebagai pemain Inter Miami.

"Sebuah kehormatan besar untuk mempersembahkan Ballon d'Or kedelapan bagi Leo."

"Itu merupakan malam yang istimewa bagi Leo dan keluarganya, serta merupakan sebuah kehormatan untuk berada di sana bersamanya untuk merayakan pencapaian yang luar biasa."

"Miami benar-benar merasa terhormat karena memiliki yang terbaik. Selamat teman saya," tulis Beckham.

Kesuksesan Lionel Messi memimpin timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 di Qatar menjadi faktor penting yang membuat ia bisa meraih Ballon d'Or tahun ini.

Bagi Messi, ini adalah trofi Ballon d'Or kedelapan sepanjang kariernya setelah 009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, dan 2021.

Messi kini juga tercatat sebagai pemain pertama yang berhasil memenangi trofi Ballon d'Or saat bermain di luar Eropa.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/11/01/13300008/pesan-david-beckham-usai-lionel-messi-menang-ballon-d-or-2023

Terkini Lainnya

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke