Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shayne Pattynama Main Penuh, Viking FK Kalah Dramatis, Tetap Huni Papan Atas

KOMPAS.com - Viking FK kalah dramatis ketika menjamu Tromso pada lanjutan Eliteserien atau divisi utama Liga Norwegia. Meski kalah, klub yang dibela pemain timnas Indonesia, Shayne Pattynama, itu tetap menghuni papan atas klasemen.

Viking FK yang dibela Shayne Pattynama menjamu Tromso pada pekan ke-25 Liga Norwegia musim 2023.

Laga Viking FK vs Tromso tersebut digelar di Stadion SR-Bank Arena, Stavanger, pada Senin (23/10/2023) dini hari WIB.

Melawan Tromso, Shayne Pattynama kembali bermain sebagai starter. Personel timnas Indonesia itu menghuni sisi kiri pertahanan Viking.

Bagi Shayne, itu adalah penampilan ke-21 di kompetisi divisi utama Liga Norwegia musim ini.

Total, pemain berusia 25 tahun itu telah mengemas 27 penampilan di semua kompetisi sepanjang musim 2023.

Namun, kali ini Shayne gagal membantu Viking meraih hasil bagus. 

Bermain di kandang sendiri, Shayne Pattynama dkk kalah tipis 3-4 dari Tromso.

Tromso lebih dulu unggul selepas jeda. Penyerang mereka, Vegard Erlien, berhasil mencetak dua gol masing-masing pada menit ke-48 dan 51.

Viking FK bisa bangkit dengan membalas tiga gol lewat aksi Patrick Yazbek (63'), Sondre Auklend (79'), dan Lars Salvesen (85').

Akan tetapi, petaka menghampiri kubu tuan rumah menjelang akhir laga.

Niklas Vesterlund Nielsen mencetak gol bagi Tromso pada menit ke-89 untuk menyamakan kedudukan menjadi 3-3.

Kemudian pada menit keempat masa injury time babak kedua, Yaw Paintsil mampu menjebol gawang tim tuan rumah.

Hasil akhir, Tromso menang dramatis 4-3 atas Viking FK.

Meski kalah, Viking tetap menghuni papan atas klasemen Liga Norwegia. Mereka menempati peringkat kedua dengan nilai 52.

Adapun posisi puncak klasemen masih dikuasai oleh Bodo/Glimt yang mengoleksi 58 poin dari 25 laga.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/10/23/18463018/shayne-pattynama-main-penuh-viking-fk-kalah-dramatis-tetap-huni-papan-atas

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke