Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Vs Everton: Kartu Merah Ashley Young Ciptakan Rekor

KOMPAS.com - Ashley Young mendapat kartu merah dalam laga Liverpool vs Everton. Ini adalah kartu merah ke-23 sepanjang sejarah Derbi Merseyside.

Laga bertajuk Derbi Merseyside terjadi ketika Liverpool menjamu Everton pada pekan kesembilan kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, musim 2023-2024.

Duel Liverpool vs Everton tersebut digelar di Stadion Anfield pada Sabtu (21/10/2023) malam WIB.

Liverpool besutan Juergen Klopp tampil lebih agresif sejak awal. Luis Diaz yang menghuni sisi kiri kerap menusuk membongkar pertahanan Everton.

Serangan balik cepat tim tuan rumah pada menit ke-12 menghasilkan peluang bagi Diaz.

Winger asal Kolombia itu mendapat ruang tembak di dalam kotak penalti Everton, tetapi Ashley Young melakukan tekel krusial yang membuat bola melambung.

Di kubu tamu, Everton kerap mengandalkan kecepatan Jack Harrison di sisi kanan untuk mengirim bola silang ke arah Dominic Calvert-Lewin yang diplot sebagai ujung tombak tunggal.

Mohamed Salah yang musim ini telah mencetak lima gol coba mengancam pada menit ke-26. Namun, sepakan kaki kiri Salah tak menemui sasaran.

Pada menit ke-37, wasit Craig Pawson mengusir Ashley Young setelah ia melakukan tekel dari belakang terhadap Luis Diaz.

Pelanggaran itu membuat Young menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah. Everton pun harus bermain dengan 10 orang.

Kartu merah Ashley Young itu menjadi kartu merah ke-23 dalam sejarah Derbi Merseyside.

Rekor itu membuat laga Liverpool vs Everton menjadi pertandingan Premier League dengan jumlah kartu merah terbanyak.

Unggul jumlah pemain, The Reds terus menggempur pertahanan Everton pada sisa waktu babak pertama.

Namun, upaya serangan pasukan Juergen Klopp tak ada yang membuahkan hasil.

Babak pertama Liverpool vs Everton pun selesai dengan skor sama kuat 0-0.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/10/21/19301318/liverpool-vs-everton-kartu-merah-ashley-young-ciptakan-rekor

Terkini Lainnya

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Badminton
Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Liga Indonesia
Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Liga Inggris
Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Liga Inggris
Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Liga Lain
Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke