Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Libas Taiwan 9-0, Papan Skor Sampai Tak Muat Tulis Daftar Pencetak Gol

KOMPAS.com - Timnas U23 Indonesia berhasil meraih kemenangan telak atas Taiwan pada Kualifikasi Piala Asia U23 2024. Papan skor pun sampai tak muat menulis daftar pencetak gol Garuda Muda.

Timnas U23 Indonesia besutan Shin Tae-yong mengawali kiprah di Kualifikasi Piala Asia U23 2024 dengan melawan Taiwan.

Laga timnas U23 Indonesia vs Taiwan yang digelar di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (9/9/2023) malam WIB itu berakhir dengan pesta gol skuad Garuda Muda.

Tak tanggung-tanggung, armada Shin Tae-yong menggulung Taiwan dengan skor 9-0.

Marselino Ferdinan memborong dua gol, masing-masing pada menit ke-3 dan 58.

Sementara itu, tujuh gol lainnya yang bersarang ke gawang Taiwan dibukukan oleh Ramadhan Sananta (7'), Rafael Struick (20'), Witan Sulaeman (30'), Ilham Rio Fahmi (41'), Elkan Baggott (56'), Hokky Caraka (79'), dan Pratama Arhan (85').

Banjir gol yang terjadi dalam laga Indonesia vs Taiwan sampai membuat papan skor di Stadion Manahan tak cukup untuk memuat daftar pencetak gol Garuda Muda.

Ketika skor masih 7-0, papan skor di Stadion Manahan masih mampu memuat daftar pencetak gol.

Namun, untuk gol kedelapan dan kesembilan, sudah tidak ada ruang untuk menulis nama sang pencetak gol.

Bagi Indonesia, kemenangan sembilan gol tanpa balas atas Taiwan membuat Garuda Muda kini memuncaki klasemen Kualifikasi Piala Asia U23 2024 Grup K.

Indonesia mengoleksi nilai tiga dan unggul selisih gol atas Turkmenistan yang menempati peringkat kedua.

Sementara itu, Taiwan yang kalah 0-4 dari Turkmenistan lalu dihajar 0-9 oleh Indonesia dipastikan tersingkir.

Selanjutnya, timnas U23 Indonesia akan melawan Turkmenistan pada partai pamungkas Grup K.

Laga Indonesia vs Turkmenistan itu akan kembali dilangsungkan di Stadion Manahan pada Selasa (12/9/2023) mendatang.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/09/09/22181788/indonesia-libas-taiwan-9-0-papan-skor-sampai-tak-muat-tulis-daftar

Terkini Lainnya

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke