Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Operasi Punggung, Guardiola Absen Dampingi Man City dalam Dua Laga

KOMPAS.com - Josep "Pep" Guardiola tidak akan mendampingi Manchester City dalam dua laga ke depan usai menjalani operasi punggung.

Manchester City pada Selasa (22/8/2023) malam WIB mengonfirmasi bahwa Pep Guardiola telah berhasil menjalani operasi punggung di Barcelona.

"Pep Guardiola hari ini telah menjalani operasi rutin untuk masalah punggungnya."

"Bos Manchester City telah menderita sakit punggung yang parah selama beberapa waktu belakangan ini, dan terbang ke Barcelona untuk menjalani operasi darurat yang dilakukan oleh Dr Mireia Illueca," demikian keterangan resmi pihak klub.

Operasi tersebut berjalan sukses. Namun, Guardiola tidak akan langsung kembali ke Manchester.

Juru taktik asal Spanyol itu akan tetap berada di Barcelona untuk menjalani proses pemulihan dan rehabilitasi.

Man City memastikan bahwa Guardiola baru akan kembali mendampingi tim setelah jeda internasional awal September mendatang.

Sementara Guardiola menjalani pemulihan, posisinya bakal digantikan oleh sang asisten Juanma Lillo.

"Selama ketidakhadirannya, asisten manajer Juanma Lillo akan mengawasi kepelatihan tim utama di lapangan latihan dan akan mengambil alih tugas di lapangan hijau sampai Pep kembali," imbuh Man City.

Guardiola bakal absen mendampingi Man City pada dua laga lanjutan Liga Inggris yaitu melawan Sheffield United dan Fulham.

Partai tandang ke markas Sheffield pada pekan ketiga Liga Inggris 2023-2024 bakal digelar pada Minggu (27/8/2023) malam WIB.

Kemudian, laga kandang kontra Fulham akan dilangsungkan pada Sabtu (2/9/2023).

Adapun sang juara bertahan Manchester City mengawali musim baru kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, dengan dua hasil bagus.

Usai menang 3-0 atas Burnley pada pekan pertama, pasukan Pep Guardiola lalu menaklukkan Newcastle United 1-0 pada pertandingan berikutnya.

Man City saat ini menghuni peringkat kedua klasemen Liga Inggris 2023-2024 dengan nilai tiga, kalah selisih gol dari Brighton yang bertengger di posisi puncak.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/08/22/20150028/operasi-punggung-guardiola-absen-dampingi-man-city-dalam-dua-laga

Terkini Lainnya

Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Internasional
Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Internasional
Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Timnas Indonesia
Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Timnas Indonesia
Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Internasional
Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Internasional
Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Timnas Indonesia
Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Internasional
Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Internasional
Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Internasional
Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak 'Tavares', Respek Pelatih Juara PSM

Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak "Tavares", Respek Pelatih Juara PSM

Liga Indonesia
Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Internasional
Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Internasional
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Singapura, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Singapura, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke