Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Neymar Menuju Arab Saudi: Al Hilal Paling Boros, Sudah Habiskan Rp 2,9 Triliun!

KOMPAS.com - Al Hilal menjadi klub Arab Saudi paling boros pada bursa transfer musim panas 2023. Pengeluaran mereka bakal bertambah besar setelah Neymar dikabarkan segera bergabung.

Pakar transfer Fabrizio Romano pada Senin (14/8/2023) menyampaikan bahwa Neymar sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan klub Liga Arab Saudi, Al Hilal.

Al Hilal kini tinggal merampungkan dokumen untuk menuntaskan transfer bintang Paris Saint-Germain (PSG) tersebut.

Pihak Al Hilal tidak mengungkapkan biaya transfer untuk menebus Neymar yang masih terikat kontrak dengan PSG sampai 30 Juni 2025.

Namun, sejumlah sumber menyebutkan bahwa Al Hilal harus merogoh kocek sebesar 90 juta euro atau sekitar Rp 1,5 trilun plus bonus untuk menebus Neymar dari PSG.

Al Hilal paling boros

Jika transfer Neymar terlaksana, Al Hilal bakal semakin menegaskan statusnya sebagai klub Arab Saudi paling boros pada bursa transfer musim panas ini.

Diawali Karim Benzema yang gabung Al Ittihad, klub-klub Arab Saudi memang menggebrak dengan pembelian bintang-bintang mahal dari Eropa.

Menariknya, pergerakan Arab Saudi pada bursa transfer musim panas 2023 hanya didominasi oleh empat tim yakni Al Ittihad, Al Ahli, Al Nassr, dan Al Hilal.

Keempat klub tersebut melakukan belanja pemain gila-gilaan karena didukung oleh Public Investment Fund (PIF), sebuah konsorsium Arab Saudi yang juga pemilik klub Premier League, Newcastle United.

Dari empat klub di bawah naungan PIF itu, Al Hilal menjadi yang paling boros.

Dilansir dari Transfermarkt, biaya transfer Al Hilal pada musim panas ini sudah mencapai 178 juta euro atau sekitar Rp 2,9 triliun.

Biaya tersebut digunakan Al Hilal untuk memboyong empat bintang dari Eropa yakni Kalidou Koulibaly (Chelsea), Sergej Milinkovic-Savic (Lazio), Ruben Neves (Wolves), dan Malcom (Zenit St Petersburg).

Malcom saat ini menjadi pembelian termahal Al Hilal. Winger asal Brasil itu didatangkan dari Zenit dengan harga 60 juta euro (Rp 1 triliun).

Dengan kabar kesepakatan soal Neymar, total pengeluaran Al Hilal di bursa transfer kali ini bakal bertambah besar.

Saat ini, pengeluaran Al Hilal sudah mengungguli Al Ittihad (Rp 75, juta euro), Al Nassr (77,6 juta euro), dan Al Ahli (121,7 juta euro).

https://www.kompas.com/sports/read/2023/08/14/18300018/neymar-menuju-arab-saudi-al-hilal-paling-boros-sudah-habiskan-rp-29

Terkini Lainnya

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke