Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arsenal Juara Community Shield: Bukti Bisa Bersaing dengan Tim Hebat, Siap untuk Musim Depan

KOMPAS.com - Mikel Arteta menyebut keberhasilan menjuarai Community Shield adalah bukti bahwa Arsenal bisa bersaing dengan tim hebat seperti Manchester City.

Arsenal besutan Mikel Arteta tampil sebagai juara Community Shield 2023 usai mengalahkan Manchester City, Minggu (6/8/2023).

Bertanding di Stadion Wembley, London, Man City unggul lebih dulu lewat gol Cole Palmer pada menit ke-77.

Arsenal selamat dari kekalahan setelah Leandro Trossard mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-11 masa injury time babak kedua.

Skor imbang di waktu normal membuat pemenang Community Shield 2023 harus ditentukan melalui drama adu penalti.

Dua penendang Man City yakni Kevin De Bruyne dan Rodri gagal menjaringkan bola dari titik putih.

Sementara itu, empat eksekutor Arsenal semuanya mampu melaksanakan tugasnya secara sempurna.

Arsenal pun menjadi kampiun Community Shield 2023 dengan kemenangan 4-1 (1-1) via adu penalti atas Man City.

Seusai laga, kiper Aaron Ramsdale mengatakan bahwa hasil laga Community Shield tersebut membuktikan bahwa Arsenal punya kapasitas untuk menaklukkan Man City.

"Ini adalah penanda bahwa kami bisa mengalahkan Man City dalam pertandingan besar. Itu adalah hal penting," kata Ramsdale kepada ITV, seperti dikutip BBC.

Musim lalu, Arsenal dan Man City terlibat persaingan sengit untuk memperebutkan gelar Premier League.

Namun, dalam dua kesempatan jumpa Man City di liga, pasukan Mikel Arteta selalu kalah.

"Saya tidak yakin akan seperti apa musim ini. Namun hambatan mental itu sudah hilang. Kami siap untuk terus maju sekarang," imbuh Ramsdale.

Sementara itu, Arteta menilai kemenangan di Community Shield menunjukkan bahwa timnya bisa bersaing dengan tim hebat seperti Manchester City.

"Kami kembali menunjukkan bahwa kami dapat bersaing dengan tim yang luar biasa," kata juru taktik asal Spanyol tersebut.

"Akan ada begitu banyak masalah dan tantangan di depan, tetapi kami melakukannya dengan sangat baik," ucap Arteta menegaskan.

Bagi Arsenal, ini adalah titel Community Shield ke-17 sepanjang sejarah mereka.

Adapun bagi Arteta, Community Shield 2023 menjadi trofi ketiganya sejak menukangi The Gunners pada 2019.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/08/07/05300098/arsenal-juara-community-shield--bukti-bisa-bersaing-dengan-tim-hebat-siap

Terkini Lainnya

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke