Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Peparpenas Sumatera Selatan 2023: Persiapan 100 Persen, Dibuka Langsung oleh Menpora

KOMPAS.com - Persiapan Peparpenas 2023 di Sumatera Selatan sudah mencapai 100 persen. Upacara pembukaan ajang tersebut bakal dihadiri langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo.

Pekan Olahraga Paralimpic Pelajar Nasional (Peparpenas) 2023 akan diselenggarakan di Palembang, Sumatera Selatan, pada 29 Juli-5 Agustus 2023.

Upacara pembukaan atau opening ceremony Peparpenas Sumatera Selatan 2023 akan digelar di Palembang Sport and Convention Center pada Selasa (1/8/2023) mulai pukul 19.00 WIB.

Opening ceremony Peparpenas 2023 tersebut dipasikan bakal dihadiri langsung oleh Menpora RI, Dito Ariotedjo.

"Peparpenas Sumatera Selatan 2023 membuktikan bahwa pemerintah memperlakukan secara sama baik yang disabilitas maupun tidak, dan prestasinya juga tetap kita harapkan," kata Dito melalui siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (31/7/2023).

"Hal ini karena Pemerintah berharap dari ajang ini lahir para juara sejati baik di tingkat nasional atau internasional," ucap Dito menambahkan.

Upacara pembukaan Peparpenas Sumatera Selatan 2023 akan mengusung tema utama "Pentas Kualitas".

Tema yang dipilih itu menggambarkan sebuah showcase kemampuan dari pelajar disabilitas untuk mengukir prestasi di bidang olahraga dengan setara.

Sementara itu, Raden Isnanta selaku Ketua Pelaksana Deputi mengatakan bahwa persiapan upacara pembukaan Peparpenas 2023 di Palembang sudah mencapai 100 persen.

"Pada upacara pembukaan nanti, akan ada parade rombongan pelajar disabilitas dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia."

"Mereka akan menyusuri panggung dengan iringan musik khas Sumatera Selatan ditambah dengan visual khas masing-masing provinsi yang ditampilkan digital," kata Raden Isnanta.

Isnanta menambahkan, para pelajar yang tampil pada Peparpenas 2023 akan diproyeksikan untuk membela Indonesia pada ajang internasional masa mendatang seperti Paralimpic dan Asian Para Games.

"Karenanya, untuk tahun ini kita siapkan kader-kader muda lewat pelajar. Dari pelajar-pelajar ini nantinya yang akan mengisi Indonesia pada event-event resmi seperti Paralimpic dan Asian Para Games," kata Isnanta mengakhiri.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/07/31/18000048/peparpenas-sumatera-selatan-2023--persiapan-100-persen-dibuka-langsung

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Filipina, Jay Idzes Anti Jetlag, Tak Mau Remehkan Lawan

Indonesia Vs Filipina, Jay Idzes Anti Jetlag, Tak Mau Remehkan Lawan

Timnas Indonesia
Cedera Jadi Ancaman Luke Shaw dan Inggris di Euro 2024

Cedera Jadi Ancaman Luke Shaw dan Inggris di Euro 2024

Liga Lain
Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Akhiri Penantian 35 Tahun China

Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Akhiri Penantian 35 Tahun China

Badminton
Indonesia Latihan Jelang Vs Filipina, Jay Idzes-Jordi Ikut, Dipenuhi Fans Wanita

Indonesia Latihan Jelang Vs Filipina, Jay Idzes-Jordi Ikut, Dipenuhi Fans Wanita

Timnas Indonesia
Hasil Final Indonesia Open 2024: China Juara Umum, Merah Putih Nirgelar

Hasil Final Indonesia Open 2024: China Juara Umum, Merah Putih Nirgelar

Badminton
Kata Endrick Usai Mencetak Gol Pakai Nomor Keramat Timnas Brasil

Kata Endrick Usai Mencetak Gol Pakai Nomor Keramat Timnas Brasil

Internasional
Indonesia Open 2024: Luapan Kecewa Usai Merah Putih Jauh dari Harapan...

Indonesia Open 2024: Luapan Kecewa Usai Merah Putih Jauh dari Harapan...

Badminton
Kecelakaan Sepeda, Gelandang Ceko Harus Kubur Mimpi ke Euro 2024

Kecelakaan Sepeda, Gelandang Ceko Harus Kubur Mimpi ke Euro 2024

Internasional
Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Tanggung Jawab Seragam Azzurri di Mata Spalletti

Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Tanggung Jawab Seragam Azzurri di Mata Spalletti

Internasional
Di Ambang Tunjuk Pelatih 31 Tahun, Brighton Akan Ciptakan Sejarah Premier League

Di Ambang Tunjuk Pelatih 31 Tahun, Brighton Akan Ciptakan Sejarah Premier League

Liga Inggris
Indonesia Open 2024, Pelajaran untuk An Se-young Jelang Olimpiade

Indonesia Open 2024, Pelajaran untuk An Se-young Jelang Olimpiade

Badminton
Indonesia Open: Ditonton Shin Tae-yong, An Se-young Menyesal Tak Juara

Indonesia Open: Ditonton Shin Tae-yong, An Se-young Menyesal Tak Juara

Badminton
Baek/Lee Juara Indonesia Open: Ada Peran Fan Istora, Percaya Diri Jelang Olimpiade

Baek/Lee Juara Indonesia Open: Ada Peran Fan Istora, Percaya Diri Jelang Olimpiade

Badminton
Indonesia Open 2024, Kesan Manis Jagoan China Main di Tanah Air

Indonesia Open 2024, Kesan Manis Jagoan China Main di Tanah Air

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Bertanding Sengit, Chen Yu Fei Kembali Juara Tunggal Putri

Hasil Indonesia Open 2024: Bertanding Sengit, Chen Yu Fei Kembali Juara Tunggal Putri

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke