Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil ARRC 2023: Indonesia Kuasai Podium, Merah Putih Berkibar di Jepang

KOMPAS.com - Para pebalap Indonesia dari tim Astra Honda Racing Team berhasil meraih hasil impresif pada balapan Asia Road Racing Championship (ARRC) 2023 di Jepang.

Putaran ketiga ARRC 2023 digelar di Sirkuit Sportsland Sugo International Racing Course, Miyagi, Jepang pada 23-25 Juni 2023.

Para pebalap Indonesia yang tergabung di tim Astra Honda Racing Team (AHRT) sukses membukukan hasil bagus pada balapan pertama di Negeri Sakura tersebut.

Dua pebalap AHRT yakni Rheza Danica Ahrens dan Veda Ega Pratama mampu menguasai podium kelas AP250.

Rheza Danica Ahrens berhasil menjadi pemenang balapan, sedangkan Veda Ega Pratama finis ketiga.

Cuaca mendung yang menghiasi langit Sportsland Sugo International Racing Course tak menyurutkan semangat para pebalap Merah Putih dan tim AHRT.

Tak hanya cuaca, tantangan lain yang dihadapi AHRT adalah regulasi pemotongan rpm.

Pada sesi kualifikasi, Rheza Danica Ahrens sanggup mencatatkan waktu apik sehingga ia memulai balapan dari grid kedua.

Sementara itu, Veda Ega Pratama memulai balapan di posisi kelima dan satu pebalap Indonesia lain yakni Herjun Atna Firdaus start dari posisi keenam.

Performa tangguh Honda CBR250RR yang ditunggangi Rheza membuat dia melesat ke posisi terdepan pada awal balapan.

Rheza yang tampil konsisten akhirnya mampu menuntaskan balapan di posisi pertama dengan jarak 2 detik atas pebalap yang finis kedua.

"Saya bersyukur dan senang dapat meraih poin maksimal di balapan pertama ARRC Jepang ini," kata Rheza melalui siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (24/6/2023).

"Saya mendapatkan setting dan juga feeling yang bagus saat mengendarai CBR250RR kali ini. Saya berharap dapat mempertahankan posisi juara di balapan kedua besok," imbuh pebalap berusia 25 tahun tersebut.

Sementara itu, Veda Ega Pratama yang meraih podium ketiga mengakui bahwa start yang ia lakukan kurang maksimal.

"Saya senang sekali dengan hasil balapan hari ini, meski saat start balapan saya kurang maksimal. Namun, saya dapat kembali fokus dan menyalip pebalap-pebalap di depan saya dan finis di posisi ketiga," ucap Veda.

Adapun Herjun Atna Firdaus harus puas finis keempat. Sementara itu dua pebalap Indonesia lainnya yakni M Adenanta Putra dan Gerry Salim terjatuh dan tak mampu melanjutkan balapan.

Selanjutnya, balapan kedua putaran ketiga ARRC 2023 di Jepang akan dilaksanakan pada Minggu (25/6/2023).

Jadwal ARRC 2023 pada Minggu besok adalah kelas AP250 pukul 12.05 WIB dan kelas SS600 pada pukul 12.50 WIB.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/06/24/21000048/hasil-arrc-2023--indonesia-kuasai-podium-merah-putih-berkibar-di-jepang

Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke