Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Live Man City Vs Inter di Final Liga Champions: Saling Ciptakan Peluang, Belum Ada Gol

KOMPAS.com - Duel Manchester City vs Inter Milan di final Liga Champions mulai terlihat menarik pada babak kedua. Namun, belum ada gol yang tercipta sampai menit ke-65.

Manchester City melawan Inter Milan pada final Liga Champions 2022-2023 di Istanbul, Turkiye.

Laga Man City vs Inter Milan pada partai puncak Liga Champions tersebut digelar di Ataturk Olympic Stadium, Minggu (11/6/2023) dini hari WIB.

Man City mengawali ancaman melalui aksi Erling Haaland. Ia mendapat ruang dan bisa menembak, tetapi sudah dalam posisi offside.

Tak berselang lama, The Citizens kembali mengancam. Kali ini, sepakan jarak dekat Bernardo Silva melebar di sisi kanan gawang Inter yang dikawal Andre Onana.

Inter coba melawan dominasi penguasaan bola Man City dengan memanfaatkan lebar lapangan. Federico Dimarco yang beroperasi di sisi kirip cukup aktif membuka ruang di pertahanan lawan.

Sementara itu, duel di lini tengah terlihat cukup alot. Para pemain Inter menerapkan pressing tinggi untuk membendung pergerakan Kevin De Bruyne dan Ilkay Guendogan.

Kesalahan lini belakang Man City pada menit ke-26 nyaris membuat gawang mereka jebol. Sayang, tembakan jarak jauh Nicolo Barella saat Ederson sudah meninggalkan sarangnya tak mengarah ke sasaran.

Satu menit kemudian, Andre Onana melakukan save brilian untuk menggagalkan peluang emas Haaland. Kiper asal Kamerun ini bermain impresif dengan mampu membaca ancaman-ancaman lawan secara baik.

Di kubu Man City, mereka harus kehilangan Kevin De Bruyne pada menit ke-36 yang mengalami cedera. Josep "Pep" Guardiola lantas memasukkan Phil Foden untuk menggantikan De Bruyne.

De Bruyne pun seperti mengalami deja vu. Pada final Liga Champions 2021 melawan Chelsea, gelandang Belgia itu juga mengalami cedera.

Diwarnai penampilan gemilang Onana dan cedera yang dialami De Bruyne, paruh pertama laga Man City vs Inter Milan di final Liga Champions 2023 selesai dengan skor sama kuat 0-0.

Meski kehilangan De Bruyne, Man City tetap lebih banyak menekan pada awal babak kedua.

Simone Inzaghi di kubu Inter coba melakukan perubahan. Ia memasukkan Romelu Lukaku pada menit ke-57 untuk menggantikan Edin Dzeko.

Pada menit ke-57, Lautaro Martinez bisa lolos dari jebakan offside barisan belakang Man City. Ederson maju menutup ruang sehingga Lautaro tak bisa melepaskan umpan cutback ke arah Lukaku.

Hadirnya sejumlah peluang berbahaya yang diciptakan kedua tim membuat laga Man City vs Inter Milan di final Liga Champions semakin menarik. Akan tetapi, hingga menit ke-65 belum ada gol yang tercipta.

Susunan pemain Man City vs Inter

Manchester City (3-2-4-1): 31-Ederson (PG); 25-Manuel Akanji, 3-Ruben Dias, 6-Nathan Ake; 5-John Stones, 16-Rodri; 20-Bernardo Silva, 17-Kevin De Bruyne (Phil Foden 36'), 8-Ilkay Gundogan, 10-Jack Grealish; 9-Erling Haaland

Inter Milan (3-5-2): 24-Andre Onana (PG); 95-Alessandro Bastoni, 15-Francesco Acerbi, 36-Matteo Darmian; 32-Federico Dimarco, 20-Hakan Calhanoglu, 77-Marcelo Brozovic, 23-Nicolo Barella, 2-Denzel Dumfries; 9-Edin Dzeko (Romelu Lukaku 57'), 10-Lautaro Martinez

https://www.kompas.com/sports/read/2023/06/11/03250798/live-man-city-vs-inter-di-final-liga-champions-saling-ciptakan-peluang

Terkini Lainnya

Jadwal Euro 2024 Malam Ini: Timnas Portugal dan Turki Akan Tampil

Jadwal Euro 2024 Malam Ini: Timnas Portugal dan Turki Akan Tampil

Internasional
Sikap UEFA soal Dugaan Tindakan Rasialis dari Fans Serbia

Sikap UEFA soal Dugaan Tindakan Rasialis dari Fans Serbia

Internasional
Fakta Seru Perancis Vs Austria, Les Blues Bukan Ayam Sayur

Fakta Seru Perancis Vs Austria, Les Blues Bukan Ayam Sayur

Internasional
Hasil Euro 2024: Perancis Rebut Tiga Poin Penuh, Belgia Tersungkur

Hasil Euro 2024: Perancis Rebut Tiga Poin Penuh, Belgia Tersungkur

Internasional
Kylian Mbappe Patah Hidung, Jalani Operasi dan Terancam Absen untuk Sisa Piala Eropa

Kylian Mbappe Patah Hidung, Jalani Operasi dan Terancam Absen untuk Sisa Piala Eropa

Internasional
Didier Deschamps Soal Patah Hidung Kylian Mbappe: Noda Hitam di Laga

Didier Deschamps Soal Patah Hidung Kylian Mbappe: Noda Hitam di Laga

Internasional
N'Golo Kante Pemain Terbaik Perancis, Lahap Jarak 11,8 Kilometer Vs Austria

N'Golo Kante Pemain Terbaik Perancis, Lahap Jarak 11,8 Kilometer Vs Austria

Internasional
Austria Vs Perancis: Mbappe Dugaan Patah Hidung, Deschamps Khawatir

Austria Vs Perancis: Mbappe Dugaan Patah Hidung, Deschamps Khawatir

Internasional
Hasil Austria Vs Perancis, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus Raih 3 Poin

Hasil Austria Vs Perancis, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus Raih 3 Poin

Internasional
Hasil Belgia Vs Slovakia 0-1: Dua Gol Lukaku Dianulir, Setan Merah Kalah

Hasil Belgia Vs Slovakia 0-1: Dua Gol Lukaku Dianulir, Setan Merah Kalah

Internasional
Link Live Streaming Austria Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Austria Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Romania Gilas Ukraina 3-0 di Euro 2024, Nostalgia Era Adrian Mutu

Romania Gilas Ukraina 3-0 di Euro 2024, Nostalgia Era Adrian Mutu

Internasional
Bagnaia Fokus Jaga Keharmonisan Ducati, Marquez Tidak Akan Mengacau

Bagnaia Fokus Jaga Keharmonisan Ducati, Marquez Tidak Akan Mengacau

Motogp
Hasil Euro 2024: Suporter Masuk Lapangan, Romania Bekuk Ukraina 3-0

Hasil Euro 2024: Suporter Masuk Lapangan, Romania Bekuk Ukraina 3-0

Internasional
Euro 2024, Misi Belanda Matikan Kylian Mbappe

Euro 2024, Misi Belanda Matikan Kylian Mbappe

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke