Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Calon Pengganti Karim Benzema di Real Madrid, Harry Kane Teratas

KOMPAS.com - Karim Benzema meninggalkan Real Madrid dan resmi bergabung ke klub Liga Arab Saudi, Al Ittihad, dengan status bebas transfer. Lantas siapa yang layak menggantikan Benzema sebagai ujung tombak baru Los Blancos?

Karim Benzema meninggalkan Real Madrid setelah 14 musim mengabdi untuk klub raksasa Liga Spanyol tersebut.

Lebih dari satu dekade berseragam Los Blancos, Benzema sukses mencetak 354 gol dari 648 penampilan di semua kompetisi.

Striker asal Perancis itu turut membantu Real Madrid memenangi berbagai gelar bergengsi termasuk empat titel La Liga dan lima trofi Liga Champions.

Kini, setelah Benzema pergi, Real Madrid harus mencari pencetak gol ulung yang levelnya sama dengan peraih Ballon d'Or 2022 tersebut.

Dilansir dari Diario AS, ada empat pemain yang bisa didatangkan Los Blancos untuk menggantikan Karim Benzema.

1. Harry Kane

Nama Harry Kane muncul di posisi teratas dalam daftar calon pengganti Benzema.

Ketajaman striker timnas Inggris itu sudah tidak diragukan lagi. Sejak 2014-2015, catatan gol Kane bagi Tottenham Hotspur di Premier League selalu menyentuh dua digit.

Dengan usai sudah 29 tahun, banyak pihak menilai sudah saatnya Kane hengkang dari Tottenham jika ingin meraih trofi.

Namun, untuk memboyong Kane, Real Madrid harus merogoh kocek dalam-dalam.

Harga yang dipasang Tottenham untuk Kane diyakini tidak kurang dari 100 juta euro.

2. Kai Havertz

Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, pada Selasa (6/6/2023) menyampaikan bahwa Kai Havertz masuk dalam daftar pengganti Benzema di Real Madrid.

Chelsea selaku pemilik Havertz disebut membuka pintu bagi klub lain yang ingin mendapatkan penyerang asal Jerman tersebut.

Peluang Los Blancos untuk mendatangkan Havertz cukup besar karena Real Madrid menjadi klub prioritas sang pemain apabila pergi dari Stamford Bridge.

3. Roberto Firmino

Roberto Firmino akan berstatus bebas transfer pada akhir Juni ini setelah tak memperpanjang kontrak dengan Liverpool.

Berbeda dengan Kane dan Havertz yang harus ditebus dengan biaya transfer, Firmino dapat digaet Real Madrid secara cuma-cuma alias gratis.

Meski catatan golnya tidak begitu impresif dalam empat musim terakhir, Firmino dianggap sebagai salah satu striker false 9 terbaik di Premier League.

Dengan adanya kontingen Brasil seperti Vinicius Junior dan Rodrygo, Firmino tidak akan mengalami kesulitan beradaptasi di skuad Real Madrid.

4. Joselu

Penyerang Espanyol, Jose Luis Mato Sanmartin alias Joselu, disebut Diario AS punya peluang bergabung dengan Real Madrid meski bukan sebagai striker pilihan pertama.

Joselu bisa dipertimbangkan Carlo Ancelotti jika ia butuh penyerang cadangan karena Mariano Diaz juga akan meninggalkan Real Madrid.

Musim lalu, Joselu yang telah berusia 33 tahun mampu mengemas 16 gol bagi Espanyol. Catatan golnya hanya kalah dari Robert Lewandowski (23) dan Karim Benzema (19).

Kans Real Madrid untuk mendapatkan Joselu sangat besar karena Espanyol terdegradasi.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/06/07/07000068/4-calon-pengganti-karim-benzema-di-real-madrid-harry-kane-teratas

Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke