Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil AC Milan Vs Verona 3-1: Tanda Cinta Ibra, Sinar Rafael Leao, Rossoneri Berpesta

KOMPAS.com - AC Milan menutup musim dengan pesta kemenangan atas Hellas Verona. Laga ini diwarnai momen perpisahan Zlatan Ibrahimovic dengan I Rossoneri.

AC Milan menjamu Hellas Verona pada pekan ke-38 alias giornata pamungkas kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, musim 2022-2023.

Laga AC Milan vs Verona tersebut digelar di Stadion San Siro pada Senin (5/6/2023) dini hari WIB.

Partai kandang kontra Verona sekaligus menjadi momen bagi Milan untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Zlatan Ibrahimovic.

Striker veteran asal Swedia itu kontraknya habis dan akan meninggalkan I Rossoneri akhir musim ini.

Ibra yang tak bermain karena cedera tampak memberikan simbol cinta saat para suporter Milan yang menempati tribune selatan San Siro membuat tifo bertuliskan "Godbye" untuk dirinya.

Akan tetapi, meski mampu menciptakan delapan kali upaya mencetak gol, I Rossoneri harus menunggu hingga menit-menit akhir babak pertama untuk memecah kebuntuan.

Tim tuan rumah unggul melalui sepakan penalti Olivier Giroud pada menit ke-45+1. Penalti diberikan setelah pemain depan Verona, Cyril Ngonge, melanggar Brahim Diaz di dalam kotak 16 meter.

Sepakan 12 pas Giroud sukses menaklukkan Lorenzo Montipo. Milan pun menutup paruh pertama dengan keunggulan satu gol atas Verona.

Sampai menit ke-70, Milan mampu menjaga keunggulan. Namun, dua menit kemudian, Verona bisa mencetak gol balasan.

Tim tamu membalas lewat gol Davide Faraoni memanfaatkan assist Darko Lazovic. Skor pun berubah menjadi 1-1.

Gol balasan Faraoni tersebut sangat berarti bagi Verona yang sedang berjuang lolos dari zona degradasi.

Akan tetapi, saat waktu normal tersisa lima menit, Milan kembali membenamkan tim tamu. I Rossoneri mencetak gol kedua lewat aksi brilian Rafael Leao.

Rafael Leao yang baru saja meneken kontrak baru melakukan aksi solo ke dekat kotak penalti lawan lalu melepaskan tembakan mendatar menyilang yang tak bisa diantisipasi Lorenzo Montipo.

Leao benar-benar menunjukkan sinarnya dalam laga ini. Pada masa injury time, tepatnya menit ke-90+2 ia menjaringkan gol keduanya.

Menerima bola di dalam kotak penalti, winger Portugal itu menggocek bola mengelabui dua pemain lawan dan kiper Verona lalu menceploskan bola ke ke gawang.

Gol kedua Rafael Leao tersebut sekaligus mengunci kemenangan 3-1 AC Milan atas Hellas Verona.

Kemenangan tersebut tak mengubah posisi Milan di klasemen akhir Serie A. I Rossoneri finis di peringkat empat dengan nilai 70.

Sementara itu bagi Verona, kekalahan di kandang Milan membuat mereka harus melakoni laga play-off degradasi melawan Spezia yang pada pekan pamungkas kalah 1-2 dari AS Roma.

AC Milan 3-1 Verona (Olivier Giroud 45'+1 Pen., Rafael Leao 85' 90'+2 - Davide Faraoni 72')

Susunan pemain Milan vs Verona

AC Milan (4-2-3-1): 16-Mike Maignan (Antonio Mirante 89') (PG); 2-Davide Calabria (Alessandro Florenzi 84'), 28-Malick Thiaw, 23-Fikayo Tomori, 19-Theo Hernandez; 33-Rade Krunic (Tommaso Pobega71'), 8-Sandro Tonali; 30-Junior Messias, 10-Brahim Diaz (Charles De Ketelaere 72'), 17-Rafael Leao, 9-Olivier Giroud

Hellas Verona (3-5-2): 1-Lorenzo Montipo (PG); 32-Juan Murillo (Pawel Dawidowicz 84'), 6-Isak Hien, 23-Giangiacomo Magnani; 29-Fabio Depaoli, 77-Ibrahim Sulemana (Oliver Abildgaard 84'), 4-Miguel Veloso (Darko Lazovic 59'), 61-Adrien Tameze, 5-Davide Faraoni; 26-Cyril Ngonge (Adolfo Gaich 78'), 19-Milan Djuric (Simone Verdi 59')

https://www.kompas.com/sports/read/2023/06/05/04052708/hasil-ac-milan-vs-verona-3-1-tanda-cinta-ibra-sinar-rafael-leao-rossoneri

Terkini Lainnya

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke