Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Malaysia Masters 2023: Leo/Daniel Susul Ahsan/Hendra ke Perempat Final

KOMPAS.com - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil melaju ke perempat final Malaysia Masters 2023. Leo/Daniel mengikuti jejak Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang lebih dulu memastikan tempat di babak 8 besar.

Turnamen Malaysia Masters 2023 yang diselenggarakan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, telah memasuki hari ketiga dengan memainkan laga-laga babak 16 besar.

Ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjadi salah satu wakil Indonesia yang berlaga pada babak 16 besar turnamen BWF World Tour Super 500 tersebut.

Pada babak 16 besar Malaysia Masters 2023, Leo/Daniel bertemu ganda putra ranking 12 dunia asal China, He Jiting/Zhou Haodong.

Laga Leo/Daniel vs He Jiting/Zhou Haodong tersebut digelar di Lapangan 3 Axiata Arena pada Kamis (25/5/2023) malam WIB.

Leo/Daniel yang kini menduduki peringkat 9 dunia punya rekor 2-0 atas He Jiting/Zhou Haodong.

Kembali bertemu He/Zhou untuk kali ketiga, Leo/Daniel memulai laga secara baik. Mereka langsung unggul 4-0 lalu menjauh 11-4 saat interval gim pertama.

Pertahanan kokoh dan efektif saat menyerang menjadi kunci perolehan poin Leo/Daniel. Gim pertama pun jadi milik mereka dengan skor 21-14.

He/Zhou coba bangkit pada gim kedua. Dalam tekanan lawan, Leo/Daniel unggul tipis 11-10 saat interval.

Selepas interval, Leo/Daniel bermain lebih agresif. Hasilnya, mereka merebut gim kedua dengan skor 21-13 sekaligus mengunci kemenangan pada pertandingan ini.

Leo/Daniel membutuhkan waktu 36 menit untuk meraih kemenangan dua gim langsung atas He Jiting/Zhou Haodong dengan skor 21-14 dan 21-13.

Hasil Malaysia Masters 2023 tersebut membuat Leo/Daniel melaju ke perempat final Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Adapun pada laga perempat final Malaysia Masters 2023, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan menghadapi wakil tuan rumah sekaligus unggulan kedua, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/05/25/19062028/hasil-malaysia-masters-2023-leo-daniel-susul-ahsan-hendra-ke-perempat

Terkini Lainnya

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke