Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Medali SEA Games 2023: Indonesia 68 Emas, Dekati Target Presiden Jokowi

Cabang olah raga gulat atau wrestling sejauh ini menjadi penyumbang emas terbanyak bagi Indonesia pada Minggu (14/5/2023). 

Gulat hari ini mempersembahkan empat medali emas, masing-masing atas nama Suparmanto (nomor Men's Greco Roman 63kg), Muhammad Aliansyah (Men's Greco Roman 67kg), Andika Sulaeman (Men's Greco Roman 77kg), dan Lulut Gilang Saputra (Men's Greco Roman 87kg).

Enam keping emas untuk Indonesia juga datang dari cabor angkat besi (2 emas), basket, judo, tenis, dan traditional boat race. 

Emas angkat besi lahir dari perjuangan Juliana Klarisa (Women's 55kg) dan Rizki Juniansyah (Men's 73kg).

Keberhasilan Rizki Juniansyah meraih emas diiringi dengan penciptaan rekor baru. 

Rizki melakukan angkatan snatch seberat 156 kg. Ia memecahkan rekor SEA Games yang sebelumnya menjadi milik sang kolega, Rahmat Erwin Abdullah.

Selanjutnya, pada clean and jerk, Rizki melakukan angkatan 191 kg. Ia mengusangkan rekor 190 kg clean and jerk milik Erwin.

Secara total angkatan, Rizki (347 kg) juga mengungguli Erwin yang mencatat 345 kg pada SEA Games 2021 Vietnam.

“Bersyukur pada tiga angkatan saya berhasil memecahkan rekor milik teman saya sendiri Erwin,” kata Rizki dikutip dari Antara News.

“Saya termotivasi karena tampil di kelas spesialis saya 73 kg,” tutur Rizki yang mempersembahkan perak pada kelas 81 kg di SEA Games Vietnam 2021.

Melansir data NOC Indonesia pada pukul 17.33, Indonesia menempati posisi ketiga klasemen SEA Games 2023 dengan total 198 medali.

Rinciannya, kontingen Indonesia meraup 68 emas, 54 perak, dan 76 perunggu. Merah-Putih kini berada di atas tuan rumah Kamboja. 

Dengan demikian, Indonesia saat ini sudah melampaui target yang ditetapkan Menpora, Dito Ariotedjo, yang mematok raihan 60 emas di SEA Games 2023 Kamboja. 

Kontingen Merah Putih juga mendekati target dari Presiden Joko Widodo. Sebagai informasi, Presiden Jokowi menginginkan Indonesia menembus 69 emas di SEA Games 2023 Kamboja.

Daftar peraih medali untuk Indonesia di SEA Games 2023, Minggu (14/5/2023) 17.33 WIB:

Emas
1. Basket - Women's Team Basketball a.n. Adelaide Callista Wongsohardjo, dkk
2. Judo - Men's Under 66kg a.n. Dewa Kadek Rama Warma Putra
3. Tenis – Men’s Single a.n. Muhammad Rifqi Fitriadi
4. Traditional Boat Race - Men's 12 Crews (Open) 500 Meters a.n. Anwar Tarra, dkk
5. Angkat besi - Women's 55kg a.n. Juliana Klarisa
6. Angkat besi - Men's 73kg a.n. Rizki Juniansyah
7. Gulat - Men's Greco Roman 63kg a.n. Suparmanto
8. Gulat - Men's Greco Roman 67kg a.n. Muhammad Aliansyah
9. Gulat - Men's Greco Roman 77kg a.n. Andika Sulaeman
10. Gulat - Men's Greco Roman 87kg a.n. Lulut Gilang Saputra

Perak
1. Kriket - Women's T50 a.n. Andriani, dkk
2. Tenis - Women's Doubles a.n. Aldila Sutjiadi/Jessy Priskila Rompies
3. Traditional Dragon Boat - Men's 12 Crews (U24) 500 Meters a.n. Abdul Hamid, dkk

Perunggu
1. Judo - Men's Under 60kg a.n. Muhammad Alfiansyah
2. Traditional Boat Race - Men's Tbr 5 Crews (U24) 500m a.n. Muh Burhan/Wandi/Dapit/Zubakri/Subhi/Rudiansyah/Dede Sunandar
3. Angkat besi - Men's 67 kg a.n. Mohammad Yasin
4. Tenis Women’s Doubles a.n. Beatrice Gumulya/Priska Madelyn Nugroho

Ket.: Data NOC Indonesia Minggu (14/5/2023) sampai pukul 17.33 WIB.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/05/14/19283428/klasemen-medali-sea-games-2023-indonesia-68-emas-dekati-target-presiden

Terkini Lainnya

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke