Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Haaland-De Bruyne, Ketika Monster Gol dan Mesin Assist Bersatu

KOMPAS.com - Duet Erling Haaland dan Kevin De Bruyne menjadikan lini serang Manchester City sangat berbahaya musim ini. Mereka berdua adalah kombinasi nyata antara monster gol dan mesin assist.

Manchester City sukses membawa pulang kemenangan meyakinkan saat bertandang ke markas Southampton pada laga pekan ke-30 kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League.

Bertanding di Stadion St Mary's pada Sabtu (8/4/2023) malam WIB, Man City melibas tuan rumah Southampton dengan skor 4-1.

Erling Haaland menandai comeback dari cedera dengan mencetak dua gol, masing pada menit ke-45 dan 68.

Dua gol armada Josep "Pep" Guardiola lainnya dibukukan oleh Jack Grealish pada menit ke-58 dan penalti Julian Alvarez menit ke-75.

Adapun satu gol balasan Southampton dicetak oleh Sekou Mara pada menit ke-72.

Haaland Rekor Gol, De Bruyne Rekor Assist

Sepasang gol ke gawang Southampton menegaskan status Erling Haaland sebagai monster gol baru Premier League.

Dua gol tersebut menggenapkan catatan gol Haaland pada musim debutnya di Premier League menjadi 30.

Dengan 27 penampilan sejauh ini, striker asal Norwegia tersebut adalah pemain tercepat yang mampu menembus 30 gol.

"Erling ada di sini untuk jenis permainan seperti ini. Dia memiliki hati yang besar dan dia berada di ujung assist dari Kevin (De Bruyne). Kemampuannya luar biasa," kata Pep Guardiola usai laga kontra Southampton.

Apa yang dikatakan Guardiola benar adanya. Kehadiran Haaland menyempurkankan lini serang Man City yang sudah punya kreator andal dalam diri Kevin De Bruyne.

Saat mencetak gol pertama ke gawang Southampton, Haaland menuntaskan umpan lambung De Bruyne dari sisi kanan pertahanan tim tuan rumah.

Bagi De Bruyne, satu assist untuk Haaland membuat dia kini telah mengoleksi 100 assist di Premier League.

Gelandang timnas Belgia itu menjadi pemain kelima dalam sejarah Premier League yang mampu mencatatkan 100 assist.

De Bruyne menjadi pemain tercepat yang mampu menyentuh 100 assist. Ia hanya membutuhkan 237 pertandingan untuk mengukir catatan itu.

Tak hanya berbuah tiga poin, kemenangan atas Southampton juga membuktikan bagaimana berbahayanya duet Erling Haaland dan Kevin De Bruyne.

Dilansir dari Opta, tujuh dari 16 assists De Bruyne di Premier League musim ini tercipta untuk Haaland.

Kevin De Bruyne kini menjelma menjadi pelayan terbaik bagi Erling Haaland yang begitu beringas di depan gawang lawan. Jika Haaland adalah monster gol, De Bruyne adalah mesin assist yang selalu memanjakan sang striker.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/04/09/18200098/haaland-de-bruyne-ketika-monster-gol-dan-mesin-assist-bersatu

Terkini Lainnya

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke