Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link Live Streaming Persib Vs Bhayangkara, Main Selepas Tarawih

KOMPAS.com - Jadwal Liga 1 2022-2023 pindah ke malam hari mengingat tetap bermain selama bulan Ramadhan.

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC yang merupakan laga tunda pekan ke-18 Liga 1 bermain selepas tarawih.

Adapun jadwal siaran langsung Persib vs Bhayangkara berlangsung pada Jumat (24/3/2023) pukul 20.30 WIB.

Link live streaming Persib vs Bhayangkara FC dapat diakses melalui tautan di akhir artikel.

Maung Bandung butuh kemenangan untuk bisa mempertahankan asa mereka mengejar gelar juara.

Jika kalah dan seri melawan Bhayangkara, mereka dipastikan gugur dalam mengejar gelar juara Liga 1 2022-2023.

"Kami sebagai pemain siap melawan Bhayangkara. Walaupun tim Bhayangkara lagi bagus, kami siap untuk kerja keras di lapangan pertandingan besok," kata Kakang Rudianto, Kamis (23/3/2023).

"Mungkin dari persiapan tim ya kita akan mengikuti arahan pelatih, bagaimana pelatih maunya gimana. Kami akan kerja keras," ujar dia seperti dikutip dari situs resmi klub.

Sementara dari pihak Bhayangkara FC tak mau memberikan kemenangan kepada tim tuan rumah meski bakal didukung suporternya sendiri.

Penonton boleh hadir dalam laga Persib vs Bhayangkara. Namun, secara terbatas.

Di lain sisi, Bhayangkara kehilangan tiga pemainnya jelang pertemuan dengan Persib Bandung.

"Ada dua pemain yang tidak bisa gabung karena dipanggil timnas, Dendi Santoso dan Dimas Juliono Pamungkas di U20," kata pelatih Bhayangkara FC, Gendut Doni.

"Satu lagi akumulasi kartu, I Putu Gede," jelas dia.

Link Live Streaming Persib vs Bhayangkara

Pertandingan Persib vs Bhayangkara tayang di Indosiar secara langsung melalui layar kaca.

Selain itu, laga tersebut juga dapat disaksikan secara live streaming. Berikut link live streaming Persib vs Bhayangkara >>> klik di sini.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/03/24/19000098/link-live-streaming-persib-vs-bhayangkara-main-selepas-tarawih

Terkini Lainnya

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke