Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Vs Irak: Lawan Gagal Penalti, Garuda Masih Tertinggal 0-1

KOMPAS.com - Irak mendapat penalti pada menit ke-74, tetapi gagal menjadi gol. Indonesia masih tertinggal satu gol hingga menit ke-80.

Timnas U20 Indonesia melawan Irak pada matchday pertama Grup A Piala Asia U20 2023 yang diselenggarakan di Uzbekistan.

Laga Indonesia vs Irak tersebut dilangsungkan di Stadion Lokomotiv, Tashkent, pada Rabu (1/3/2023) malam WIB.

Timnas U20 Indonesia besutan Shin Tae-yong menutup babak pertama dengan ketertinggalan 0-1 dari Irak.

Irak menjebol gawang Indonesia yang dikawal Daffa Fasya pada menit ke-28 melalui aksi Hayder Abdulkareem.

Sebelum jeda, tepatnya pada menit ke-45+1, wasit Gulmurodi Sadullo asal Tajikistan mencabut kartu merah langsung untuk pemain Irak nomor 20, Charbel Awni Shamoon.

Shamoon diusir wasit setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Arkhan Fikri. Alhasil, Irak pun harus bermain dengan 10 orang.

Memasuki babak kedua, Shin Tae-yong memasukkan Hugo Samir untuk menambah daya gedor Garuda.

Pada menit ke-52, lagi-lagi lengahnya lini belakang Indonesia bisa dimanfaatkan oleh Irak. 

Pemain Irak nomor 14, Abbas Fadhil, mendapat ruang tembak terbuka tepat di depan gawang Garuda. Beruntung, Daffa Fasya kembali melakukan save krusial.

Meski sudah kebobolan satu gol, Daffa tampil apik pada laga ini. Hingga menit ke-70, kiper muda Borneo FC Samarinda itu setidaknya melakukan tiga penyelamatan penting untuk menggagalkan peluang lawan.

Pada menit ke-74, Irak mendapatkan hadiah penalti. Akan tetapi, peluang menambah keunggulan gagal dimanfaatkan karena eksekusi pemain Irak masih melebar di sisi gawang Garuda.

Hingga menit ke-80, Indonesia masih tertinggal 0-1 dari Irak.

  • Pelatih: Shin Tae-yong
  • Cadangan: 1-Cahya Supriadi (PG), 23-Aditya Arya Nugraha (PG), 3-Marcell Januar Putra, 6-Brandon Scheunemann, 7-Ferdiansyah, 13-Dimas Juliono Pamungkas, 14-Robi Darwis, 17-Frengky Missa, 19-Rabbani Tasnim, 20-Ginanjar Wahyu Ramadhani, 21-Hugo Samir

https://www.kompas.com/sports/read/2023/03/01/20450258/indonesia-vs-irak-lawan-gagal-penalti-garuda-masih-tertinggal-0-1

Terkini Lainnya

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Liga Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke