Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

F1 Powerboat Danau Toba Rampung, Pebalap Tinggal Lebih Lama di Indonesia

KOMPAS.com - Rangkaian balapan F1 Powerboat (F1H2O) Danau Toba 2023 telah rampung pada Minggu (26/2/2023).

Setelah balapan F1 Powerboat Danau Toba 2023 rampung, para pebalap disebut akan tinggal lebih lama di Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno seusai balapan F1 Powerboat Danau Toba 2023 di Balige, Sumatera Utara.

"Semua pebalap tidak pulang hari ini maupun besok, tetapi mereka akan ada ekstensi sampai Kamis (2/3/2023) bahkan lebih," kata Sandiaga Uno, dikutip dari Antara News.

Para pebalap F1 Powerboat disebut sengaja memperpanjang waktu tinggal di Indonesia karena ada jeda sebelum kembali berlomba pada putaran kedua di Zhengzhou, China, 29-30 April mendatang.

"Jadi mereka memutuskan memperpanjang tinggal di Sumatera dan ada yang akan ke destinasi lain seperti Bali dan Jakarta," ujar Sandiaga Uno.

Adapun balapan F1 Powerboat Danau Toba berhasil dimenangi oleh pebalap dari tim Stromoy Racing, Bartek Marszalek.

Pebalap asal Polandia itu menjadi yang tercepat pada balapan pertama yang dilangsungkan selama 30 menit.

Lalu, di belakang Marszalek, ada Sami Sello dari Sharjah Team.

Sementara itu, peringkat ketiga balapan F1 Powerboat Danau Toba 2023 ditempati oleh Erik Stark (Victory).

Erik Stark menempati peringkat ketiga dengan selisih 03,26 detik dari sang pemenang lomba, Bartek Marszalek.

Rangkaian F1 Powerboat Danau Toba 2023 sejatinya dijadwalkan menggelar dua balapan.

Namun, balapan kedua F1 Powerboat Danau Toba 2023 terpaksa dibatalkan karena angin kencang dan ombak tinggi.

Dengan demikian, balapan kedua F1 Powerboat Danau 2023 dianggap tidak ada demi keselamatan peserta.

Hasil F1 Powerboat Danau Toba yang hanya menggelar satu balapan membuat Bartek Marszalek memimpin klasemen pebalap dengan nilai 20, disusul Sami Selio yang menempati peringkat kedua dengan raihan 15 poin.

Selanjutnya, Erik Stark menghuni posisi ketiga dengan kolesi 12 poin.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/02/27/09000018/f1-powerboat-danau-toba-rampung-pebalap-tinggal-lebih-lama-di-indonesia

Terkini Lainnya

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke