Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erick Thohir: Pemerintah Dukung PSSI, Kans Bangun Training Center Timnas di IKN

KOMPAS.com - Erick Thohir menegaskan bahwa pemerintah memberikan dukungan penuh kepada PSSI yang kini ia pimpin. Salah satu bentuk dukungan pemerintah adalah peluang membangun training center timnas Indonesia di Ibu Kota Negara (IKN) baru.

Berbagai langkah telah dibuat oleh Erick Thohir setelah ia resmi menjadi Ketua Umum PSSI melalui Kongres Luar Biasa (KLB) yang dilaksanakan pada Kamis (16/2/2023).

Terkini, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menggelar pertemuan dengan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin (20/2/2023).

Dalam pertemuan tersebut, turut hadir jajaran pengurus dan Komite Eksekutif (Exco) PSSI.

Dalam keterangannya, Erick Thohir menyampaikan bahwa pemerintah perlu hadir dalam upaya PSSI membangun sepak bola nasional.

Menurut Erick, PSSI tidak bisa berjalan sendirian untuk menata dan mengelola sepak bola Indonesia.

"Tidak mungkin kita sendirian membangunnya, apalagi menata benchmarking dari banyak negara," kata Erick dikutip dari laman resmi PSSI.

"Jadi, mohon Bapak Presiden, kehadiran hari ini tidak lain kami (PSSI) ingin memastikan bahwa kami ingin merajut kerja sama dengan pemerintah secara maksimal supaya kita bisa pastikan sepak bola kita punya peningkatan signifikan dan ini menjadi bagian komitmen dari kami," ucap Erick menambahkan.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu menuturkan, pemerintah akan memberikan dukungan pembangunan infrastruktur untuk mengembangkan sepak bola nasional.

Salah satu bentuk dukungan pemerintah adalah membangun training center atau pusat latihan timnas Indonesia.

Erick mengungkapkan, pemerintah membuka peluang membangun training center timnas di IKN baru, Nusantara.

Diketahui, proyek IKN Nusantara di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, ditargetkan rampung pada 2024.

Dilansir dari laman resmi Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, pembangunan infrastruktur di IKN berjalan sesuai dengan tahapan yang ditetapkan.

Erick menyampaikan, dalam waktu dekat pemerintah akan mengajak PSSI berkunjung ke IKN guna menjajaki potensi membangun training center timnas di sana.

"Kami satu-dua hari ini akan diajak ke IKN untuk melihat potensi training center yang akan disiapkan. Tapi, lokasinya di mana belum tahu," ujar Erick Thohir.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/02/21/06200008/erick-thohir--pemerintah-dukung-pssi-kans-bangun-training-center-timnas-di

Terkini Lainnya

Portugal Vs Ceko, Sebuah Impian Bisa Melawan Ronaldo

Portugal Vs Ceko, Sebuah Impian Bisa Melawan Ronaldo

Internasional
N'Golo Kante Jadi Manusia Tercepat di Laga Perancis Vs Austria

N'Golo Kante Jadi Manusia Tercepat di Laga Perancis Vs Austria

Internasional
Malik Risaldi Merapat ke Persebaya, Sempurnakan Trisula Maut

Malik Risaldi Merapat ke Persebaya, Sempurnakan Trisula Maut

Liga Indonesia
Mbappe dan Topeng Kura-kura Ninja

Mbappe dan Topeng Kura-kura Ninja

Internasional
Kylian Mbappe Dipastikan Tak Butuh Operasi, Bisa Main Lawan Belanda

Kylian Mbappe Dipastikan Tak Butuh Operasi, Bisa Main Lawan Belanda

Internasional
Jadwal Euro 2024 Malam Ini: Timnas Portugal dan Turki Akan Tampil

Jadwal Euro 2024 Malam Ini: Timnas Portugal dan Turki Akan Tampil

Internasional
Sikap UEFA soal Dugaan Tindakan Rasialis dari Fans Serbia

Sikap UEFA soal Dugaan Tindakan Rasialis dari Fans Serbia

Internasional
Fakta Seru Perancis Vs Austria, Les Blues Bukan Ayam Sayur

Fakta Seru Perancis Vs Austria, Les Blues Bukan Ayam Sayur

Internasional
Hasil Euro 2024: Perancis Rebut Tiga Poin Penuh, Belgia Tersungkur

Hasil Euro 2024: Perancis Rebut Tiga Poin Penuh, Belgia Tersungkur

Internasional
Kylian Mbappe Patah Hidung, Jalani Operasi dan Terancam Absen untuk Sisa Piala Eropa

Kylian Mbappe Patah Hidung, Jalani Operasi dan Terancam Absen untuk Sisa Piala Eropa

Internasional
Didier Deschamps Soal Patah Hidung Kylian Mbappe: Noda Hitam di Laga

Didier Deschamps Soal Patah Hidung Kylian Mbappe: Noda Hitam di Laga

Internasional
N'Golo Kante Pemain Terbaik Perancis, Lahap Jarak 11,8 Kilometer Vs Austria

N'Golo Kante Pemain Terbaik Perancis, Lahap Jarak 11,8 Kilometer Vs Austria

Internasional
Austria Vs Perancis: Mbappe Dugaan Patah Hidung, Deschamps Khawatir

Austria Vs Perancis: Mbappe Dugaan Patah Hidung, Deschamps Khawatir

Internasional
Hasil Austria Vs Perancis, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus Raih 3 Poin

Hasil Austria Vs Perancis, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus Raih 3 Poin

Internasional
Hasil Belgia Vs Slovakia 0-1: Dua Gol Lukaku Dianulir, Setan Merah Kalah

Hasil Belgia Vs Slovakia 0-1: Dua Gol Lukaku Dianulir, Setan Merah Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke