Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil BWF World Tour Finals 2022: Debut Manis Rinov/Pitha

KOMPAS.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, membuka pengalaman mereka pada turnamen BWF World Tour Finals 2022 dengan kemenangan.

Rinov/Pitha menang straight game atas wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie, dengan skor akhir 21-12 dan 21-13 dalam 35 menit.

Duel Rinov/Pitha vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie berlangsung di Court 2 Nimiburt Arena, Thailand, Rabu (7/12/2022) malam WIB.

Kemenangan ini terasa sangat manis lantaran Rinov/Pitha merupakan debutan di turnamen akhir tahun tersebut.

Jalannya Pertandingan

Gim 1

Rinov/Pitha mengawali pertandangan dengan baik. Mereka langsung unggul dan terus membuat jarak dengan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Keunggulan Rinov/Pitha dari awal gim tak pernah berhasil disusul maupun disamakan oleh lawan.

Pertahanan Rinov/Pitha rapat, Rinov yang berada di belakang juga sigap menutup ruang. Serangan-serangan mereka juga efektif ke sisi yang kosong.

Rinov/Pitha menang 21-12 pada gim pertama dengan durasi 15 menit.

Gim 2

Gim kedua berjalan lebih sengit, banyak skor kembar tercipta, reli-reli panjang juga mewarnai. Namun, Rinov/Pitha masih berhasil mendominasi atas lawan.

Sempat imbang 2-2, Rinov/Pitha berhasil menjauh di angka 6-3. Mereka kemudian mengamankan interval dengan skor 11-7.

Usai jeda, permainan Rinov/Pitha masih konsisten. Pitha begitu agresif di depan net sementara Rinov masih sigap.

Rinov begitu ganas menghajar Lai Shevon Jemie. Di lain sisi, pengembalian lawan cukup buruk, khususnya Lai Shevon Jemie. Hasilnya, Rinov/Pitha unggul pada skor krusial, 19-13. 

Laga berakhir setelah penempatan Pitha tak bisa dikembalikan oleh lawan. Skor akhir 21-13.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/12/07/19241388/hasil-bwf-world-tour-finals-2022-debut-manis-rinov-pitha

Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke