Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Portugal Vs Ghana, Wajah Tak Senang Santos Saat Terus Ditanya soal Ronaldo

KOMPAS.com - Fernando Santos menunjukkan raut wajah tak senang ketika ia terus-terusan ditanya soal Cristiano Ronaldo. Hal ini terjadi dalam sesi konferensi pers menjelang laga Portugal vs Ghana di Piala Dunia 2022 Qatar.

Timnas Portugal besutan Fernando Santos yang tergabung di Grup H akan memulai kiprah pada Piala Dunia 2022 Qatar dengan melawan wakil Afrika, Ghana.

Adapun laga Portugal vs Ghana tersebut bakal digelar di Stadion 974, Doha, pada Kamis (24/11/2022) pukul 23.00 WIB.

Menjelang laga pertama di Piala Dunia 2022, skuad Portugal masih dalam bayang-bayang retaknya hubungan Cristiano Ronaldo dan klubnya, Manchester United.

Wawancara kontroversial Ronaldo dengan jurnalis sepak bola Inggris, Piers Morgan, mengguncang publik dan dikabarkan membuat Erik ten Hag selaku manajer Man United murka.

Kedua pihak sudah mengambil keputusan. Ronaldo dan Man United sepakat berpisah di tengah penyelenggaraan Piala Dunia 2022 Qatar.

Meski Ronaldo dan Man United sudah mengambil sikap, hal ini tak serta meredakan pertanyaan seputar CR7 terhadap kubu Portugal.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Twitter @FootballDaily, Fernando Santos menunjukkan raut wajah tak senang ketika sesi konferensi pers jelang laga Piala Dunia 2022 dipenuhi pertanyaan soal Cristiano Ronaldo.

"Saya tidak peduli apa yang terjadi dengan Ronaldo. Itu belum dibahas dalam latihan atau saat kami bersama," kata Santos, dikutip dari laman resmi FIFA.

Sementara itu, Bruno Fernandes yang menemani Fernando Santos dalam sesi jumpa pers juga meyakini bahwa CR7 akan fokus sepenuhnya pada turnamen.

"Piala Dunia sangat berarti bagi Cristiano. Saya yakin dia fokus pada turnamen ini," kata Fernandes yang menjadi rekan setim Ronaldo di Man United.

"Kami biasanya membuat banyak kegaduhan di sekitar hal-hal yang sedang terjadi, tetapi saya yakin Cristiano fokus," ucap Fernandes menegaskan.

Bagi Portugal dan Ghana, pertandingan ini akan menjadi pertemuan kedua mereka di panggung Piala Dunia.

Sebelumnya, kedua tim sudah pernah bersua pada Piala Dunia 2014 di Brasil.

Hasilnya, kala itu Portugal berhasil mengalahkan Ghana 2-1 dengan salah satu gol Selecao das Quinas dicetak oleh Ronaldo.

Adapun selain Portugal dan Ghana, dua tim lain yang menghuni Grup H Piala Dunia 2022 adalah Uruguay dan Korea Selatan.

Duel Uruguay vs Korea Selatan akan dilangsungkan sebelum partai Portugal vs Ghana, yaitu pada Kamis (24/11/2022) pukul 20.00 WIB.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/11/24/12001228/portugal-vs-ghana-wajah-tak-senang-santos-saat-terus-ditanya-soal-ronaldo

Terkini Lainnya

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke