Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kilas Balik Piala Dunia 2006: Pesta Italia dan Perpisahan Pahit Zidane

KOMPAS.com - Timnas Italia berpesta pada Piala Dunia 2006 di Jerman. Di kubu Perancis, momen perpisahan Zinedine Zidane dari dunia sepak bola berakhir pahit.

Piala Dunia FIFA edisi ke-18 diselenggarakan di Jerman pada 9 Juni hingga 9 Juli 2006.

Ini menjadi kali kedua Jerman menjadi tuan rumah Piala Dunia setelah yang pertama pada 1974.

Sebanyak 32 tim menjadi peserta Piala Dunia 2006 termasuk Jerman selaku tuan rumah dan Brasil sebagai juara bertahan.

Berikut adalah daftar tim peserta dan pembagian grup Piala Dunia 2006.

Diwarnai Tandukan Zidane kepada Materazzi, Italia Menangi Laga Final

Italia melaju ke babak 16 besar sebagai juara Grup E dengan hasil dua kemenangan dan sekali imbang. Sementara itu, Perancis lolos ke fase gugur dengan status runner-p Grup G.

Zinedine Zidane yang melakoni turnamen terakhirnya di dunia sepak bola menjadi pemimpin skuad Les Bleus.

Zidane ikut menymbang satu gol dalam kemenangan 3-1 Perancis atas Spanyol pada babak 16 besar.

Pada laga lainnya, Italia harus bersusah payah menyingkirkan Australia melalui tendangan penalti Francesco Totti pada menit-menit akhir babak kedua.

Italia lantas melangkah ke perempat final untuk menantang tim kuda hitam Ukraina, sedangkan Perancis bersua juara bertahan Brasil.

Gli Azzurri sukses mendepak Ukraina dengan skor 3-0. Gianluca Zambrotta mencetak satu gol, sedangkan Luca Toni memborong dua gol.

Di Stadion Waldstadion Frankfurt, gola tunggal Thierry Henry sudah cukup untuk membawa Perancis menaklukkan Brasil.

Pada semifinal, Italia berjumpa tuan rumah Jerman. Armada Marcello Lippi harus berjuang hingga extra time untuk menumbangkan Jerman dengan skor 2-0.

Kala itu, dua gol Gli Azzurri tercipta pada masa extra time lewat aksi Fabio Grosso dan Alessandro Del Piero.

Di tempat lain, Perancis mengunci satu tempat di partai final usai menang 1-0 atas Portugal melalui gol semata wayang Zinedine Zinedine via titik putih.

Italia dan Perancis pun bersua pada laga final yang dilangsungkan di Stadion Olympia, Berlin.

Pertandingan tersebut disaksikan hampur 70.000 penonton.

Perancis lebih dulu unggul pada menit ke-7 lewat tendangan penalti Zidane. Italia kemudian membalas melalui tandukan Marco Materazzi.

Skor sama kuat 1-1 bertahan hingga waktu normal selesai.

Ketika extra time memasuki menit ke-110, wasit Horacio Elizondo yang memimpin jalannya laga mencabut kartu merah langsung untuk Zidane usai kapten Perancis itu menanduk dada Materazzi.

Meski Perancis bermain 10 orang, Italia gagal menambah gol. Pemenang laga final Piala Dunia 2006 pun harus ditentikan melalui drama adu penalti.

Penendang kedua Perancis gagal menyarangkan bola ke gawang Italia yang dikawal Gianluigi Buffon. Di kubu Gli Azzurri, kemenangan mereka ditentukan oleh eksekusi kelima, Fabio Grosso.

Italia pun tampil sebagai juara Piala Dunia 2006 sekaligus meraih gelar keempat mereka. Sementara itu, perpisahan Zinedine Zidane berakhir pahit dengan kekalahan Perancis.

Data dan Fakta Piala Dunia 2006

  • Tuan rumah: Jerman
  • Juara: Italia (titel keempat)
  • Runner-up: Perancis
  • Tempat ketiga: Jerman
  • Tempat keempat: Portugal
  • Top Skor: Miroslav Klose (5 gol/Jerman)
  • Pemain Terbaik: Zinedine Zidane (Perancis)
  • Pemain Muda Terbaik: Lukas Podolski (Jerman)
  • Kiper Terbaik: Gianluca Buffon (Italia)

https://www.kompas.com/sports/read/2022/10/20/07400038/kilas-balik-piala-dunia-2006--pesta-italia-dan-perpisahan-pahit-zidane

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Filipina: Tanpa Jordi Amat, Ada Calvin Verdonk

Timnas Indonesia Vs Filipina: Tanpa Jordi Amat, Ada Calvin Verdonk

Timnas Indonesia
Jadwal Final Indonesia Open 2024: Dominasi China, Tuan Rumah Tanpa Wakil

Jadwal Final Indonesia Open 2024: Dominasi China, Tuan Rumah Tanpa Wakil

Badminton
Pelatih Filipina Nilai Timnas Indonesia Kian Dekati Level Jepang dan Korsel

Pelatih Filipina Nilai Timnas Indonesia Kian Dekati Level Jepang dan Korsel

Timnas Indonesia
Saat Camarda Disuruh Sentuh Van Basten, Minta Berkah Sang Dewa...

Saat Camarda Disuruh Sentuh Van Basten, Minta Berkah Sang Dewa...

Liga Italia
Hasil Spanyol Vs Irlandia Utara, La Roja Menang 5-1

Hasil Spanyol Vs Irlandia Utara, La Roja Menang 5-1

Internasional
Cerita soal Spanduk 'Football Without Violence' di Laga Indonesia Vs Irak

Cerita soal Spanduk "Football Without Violence" di Laga Indonesia Vs Irak

Timnas Indonesia
Portugal Vs Kroasia: Ronaldo Reuni dengan Modric, Ujung Tombak 'Unik'

Portugal Vs Kroasia: Ronaldo Reuni dengan Modric, Ujung Tombak "Unik"

Internasional
Hasil Portugal Vs Kroasia 1-2, Ronaldo Duduk 'Manis' Sambil Gigit Jari

Hasil Portugal Vs Kroasia 1-2, Ronaldo Duduk "Manis" Sambil Gigit Jari

Internasional
Hasil Indonesia Open 2024: Sabar/Reza Gugur, Indonesia Tanpa Wakil di Final

Hasil Indonesia Open 2024: Sabar/Reza Gugur, Indonesia Tanpa Wakil di Final

Badminton
CK Run Series 2024 Siap Digelar di Bali, Peserta Bisa Nikmati Pemandangan Indah

CK Run Series 2024 Siap Digelar di Bali, Peserta Bisa Nikmati Pemandangan Indah

Sports
Baru 3 Pemain Persebaya yang Resmi Diperpanjang Kontrak

Baru 3 Pemain Persebaya yang Resmi Diperpanjang Kontrak

Liga Indonesia
Olimpiade Paris 2024: AdHoc PBSI Evaluasi Penampilan Atlet

Olimpiade Paris 2024: AdHoc PBSI Evaluasi Penampilan Atlet

Badminton
Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Jepang 1-4, Garuda Kalah Lagi

Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Jepang 1-4, Garuda Kalah Lagi

Timnas Indonesia
Shayne Pattynama Ungkap Efek Kehadiran Calvin Verdonk

Shayne Pattynama Ungkap Efek Kehadiran Calvin Verdonk

Timnas Indonesia
Persib Akan Pertahankan Fondasi 11 Pemain Utama

Persib Akan Pertahankan Fondasi 11 Pemain Utama

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke