Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

MotoGP Australia: Bagnaia Waspadai 3 Rider, Sebut Aleix Espargaro Tak Kompetitif

KOMPAS.com - Francesco Bagnaia menyebut Aleix Espargaro bukan pebalap kompetitif menjelang race MotoGP Australia 2022. Bagnaia lebih mewaspadai ancaman dari Marc Marquez, Jorge Martin, dan Fabio Quartararo.

GP Australia yang menjadi seri ke-18 dalam jadwal MotoGP 2022 bakal dilangsungkan di Sirkuit Phillip Island pada Minggu (16/10/2022) pukul 10.00 WIB.

Jorge Martin dari tim Pramac Racing akan mengawali balapan MotoGP Australia 2022 dari posisi terdepan.

Martin mengunci pole position MotoGP Australia usai membukukan catatan waktu tercepat 1 menit 27,767 detik pada sesi kualifikasi, Sabtu (15/20/2022).

Tepat di belakang Martin, ada Marc Marquez yang menghuni grid kedua, disusul Francesco Bagnaia di urutan ketiga.

Sementara itu, sang juara bertahan Fabio Quartararo akan memulai balapan MotoGP Australia 2022 dari grid kelima, tepat di belakang Aleix Espargaro.

Dengan komposisi lima besar grid seperti itu, balapan di Phillip Island diprediksi akan berjalan sengit.

Terlebih, tiga kandidat juara dunia musim ini yakni Bagnaia, Aleix Espargaro, dan Quartararo menempati grid berurutan.

"Saya pikir di trek ini Anda harus sangat pintar. Ban belakang tidak akan terlalu panas dan Anda harus mengatur konsumsinya," kata Bagnaia soal balapan yang akan digelar di Phillip Island, dikutip dari Crash.

"Di lap pertama akan sangat sulit untuk bersaing dan jangan sampai kehilangan performa. Banyak pebalap, juga dari belakang, akan menekan dan ban belakang akan banyak menurun," imbuh pebalap tim Ducati Lenovo tersebut.

Soal persaingan pada balapan GP Australia kali ini, Bagnaia mewaspadai tiga pesaing yaitu Marc Marquez, Jorge Martin, dan Fabio Quartararo.

Sementara itu, menurut Bagnaia, Aleix Espargaro tidak akan sekompetitif tiga pebalap tersebut.

"Penting untuk menjadi cerdas pada beberapa lap pertama. Saya pikir Marc, Jorge, dan Fabio bisa sangat kompetitif."

"Saya pikir, pada saat ini, Aleix tidak sekompetitif pebalap yang saya sebutkan itu," ujar Bagnaia.

Francesco Bagnaia yang mengoleksi 217 poin saat ini menempati peringkat kedua klasemen MotoGP 2022 kategori pebalap.

Rider asal Italia itu hanya berjarak dua poin dari Fabio Quartararo yang bertengger di posisi puncak.

Sementara itu, Aleix Espargaro yang mengumpulkan 199 poin menghuni peringkat ketiga klasemen pebalap MotoGP 2022.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/10/16/06400048/motogp-australia--bagnaia-waspadai-3-rider-sebut-aleix-espargaro-tak

Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024, Ajang Strategis Jelang Olimpiade Paris 2024

Indonesia Open 2024, Ajang Strategis Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Persib Juara, Siasat Redam Francisco Rivera Pemain Terbaik Liga 1 2023-2024

Persib Juara, Siasat Redam Francisco Rivera Pemain Terbaik Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jay Idzes Rayakan Promosi ke Serie A dengan Bendera Indonesia

Jay Idzes Rayakan Promosi ke Serie A dengan Bendera Indonesia

Internasional
Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Liga Indonesia
Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke