Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid, Penghalang Man City-nya Pep Guardiola untuk Juara Liga Champions

KOMPAS.com - Josep "Pep" Guardiola punya jawaban menarik ketika ditanya mengapa ia tak kunjung menjuarai Liga Champions bersama Manchester City. Guardiola menunjuk satu klub yakni Real Madrid.

Manchester City mengukir pencapaian terbaik di Liga Champions ketika Pep Guardiola membawa mereka lolos ke final edisi 2021.

Akan tetapi, pencapaian bersejarah Man City di panggung Liga Champions tersebut berakhir dengan kekalahan 0-1 dari sesama wakil Inggris, Chelsea.

Menariknya, ketika Guardiola ditanya soal alasan mengapa ia belum memenangi Liga Champions bersama Man City, juru taktik asal Spanyol itu tidak menyebut nama Chelsea.

Guardiola lebih memilih Real Madrid sebagai tim yang menghalangi dirinya untuk mengangkat trofi Si Kuping Besar bersama The Citizens.

Hal tersebut diungkapkan Guardiola ketika ditanya oleh jurnalis Viaplay usai Man City bermain imbang 0-0 oleh FC Copenhagen, Selasa (11/10/2022).

"Karena Real Madrid selalu ada di sana," jawab Guardiola dikutip dari Marca.

Musim lalu, Man City-nya Pep Guardiola disingkirkan secara menyakitkan oleh Real Madrid di semifinal.

Armada Guardiola bisa menang 4-3 di Etihad. Namun, ketika bertandang ke Santiago Bernabeu, Man City kalan 1-3 meski sempat unggul hingga menjelang waktu normal selesai.

Soal anggapan bahwa ia begitu terobsesi menjuarai Liga Champions bersama Man City, dalam kesempatan lain Guardiola menampik hal tersebut.

"Bukan tentang itu. Saya akan senang jika bisa menjuarai (Liga Champions), tetapi itu bukan obsesi. Itu adalah mimpi, target yang bisa kami lakukan," kata Guardiola, dikutip dari Mirror.

"Saya sudah mengatakan berulang kali, mungkin orang-orang tidak percaya. Saya tidak datang ke sini untuk memenangi Liga Champions," ujar mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen tersebut.

Musim ini, Manchester City membuat langkah impresif dengan menyapu bersih tiga laga awal Liga Champions dengan kemenangan.

Namun, catatan apik The Citizens itu dihentikan oleh FC Copenhagen yang menahan imbang mereka pada matchday keempat Grup G.

Meski begitu, Man City yang mengoleksi 10 poin dari empat pertandingan tetap bertengger di posisi puncak klasemen Grup G.

Bersama empat klub lain yakni Real Madrid, Bayern Muenchen, Napoli, dan Club Brugge, Manchester City menjadi tim yang sudah memastikan ke lolos ke fase gugur Liga Champions 2022-2023.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/10/13/13300068/real-madrid-penghalang-man-city-nya-pep-guardiola-untuk-juara-liga

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke