Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hanya 2 dari 12 Gawang yang Tak Sanggup Dijebol Haaland di Liga Champions

KOMPAS.com - Striker Manchester City, Erling Haaland, terus menjadi perbincangan berkat performa epiknya di pentas Liga Champions.

Pada laga terakhir, Man City vs Borussia Dortmund, dia kembali mencetak gol.

Gol tersebut merupakan gol kemenangan Man City sekaligus pembuktian kepada mantan.

Hebatnya lagi, Erling Haaland mencetak gol lewat kondisi yang tak masuk akal.

Kaki kirinya mampu menyambut umpan ciamik Joao Cancelo setinggi dua meter. Ketinggian yang sejatinya cocok untuk kepala, tetapi diterapkan dengan kaki sembari terbang.

Banyak pihak membicarakan Erling Haaland berkat gol tersebut. Begitu juga dengan rekor sang pemain.

Berdasarkan catatan ESPN, dia telah membuat 26 gol dari 22 penampilannya di Liga Champions dengan berbagai klub.

Dia juga telah menyumbangkan total 13 gol untuk Man City hanya dalam waktu satu bulan di awal musim.

Mereka adalah Ajax Amsterdam dan Manchester City. Sementara 10 gawang lainnya pernah dia sobek-sobek.

Sevilla menjadi lahan empuk Erling Haaland dengan kebobolan enam kali. Tepatnya dua gol saat membela Man City, dan empat gol kala berseragam Borussia Dortmund.

Usianya yang masih muda membuat dirinya menjadi sosok kandidat pengganti era Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Andai tak mengalami masalah pada fisiknya, Erling Haaland bakal muncul sebagai monster di hadapan lawan.

Tingginya yang menjulang, kecepatan lari, hingga sepakan keras kaki kirinya bisa jadi momok.

Tidak lupa arahan Pep Guardiola di Man City, bisa membuat bakat Erling Haaland semakin menyilaukan.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/09/15/05450088/hanya-2-dari-12-gawang-yang-tak-sanggup-dijebol-haaland-di-liga-champions

Terkini Lainnya

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Liga Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Badminton
Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Liga Indonesia
Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke