Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil US Open 2022: Rafael Nadal Tersingkir, Dominasi "Big Three" Bakal Berakhir

KOMPAS.com – Petenis asal Spanyol, Rafael Nadal, dipastikan tersingkir dari US Open 2022 seusai dibekuk oleh Frances Tiafoe.

Adapun pertandingan yang mempertemukan Rafael Nadal vs Frances Tiafoe digelar di Arthur Ashe Stadium, New York, Selasa (6/9/2022).

Rafael Nadal, yang menjuarai US Open sebanyak empat kali, dikalahkan Frances Tiafoe dengan skor 4-6, 6-4, 4-6, 3-6 dalam babak 16 besar.

Kemenangan ini membuat Tiafoe berhasil membuat kejutan. Ya, ia tampil memukau hingga membuat Nadal mengalami kekalahan paling awal di US Open sejak 2016.

Ini menjadi kali pertama sejak 2003 setidaknya satu nama-nama besar di dunia tenis seperti Serena Williams, Rafael Nadal, Roger Federer dan Novak Djokovic tidak tampil di perempat final turnamen Grand Slam.

Adapun Serena Williams dan Novak Djokovic juga sudah tersingkir dari US Open, sedangkan Roger Federer absen dalam turnamen ini.

Oleh sebab itu, Tiafoe meyakini bahwa petenis seperti dia, Nick Kyrgios, Carlos Alcaraz, dan Jannik Sinner siap untuk mengambil alih dominasi “big three”.

“Senang bisa melihat era baru,” ucap Tiafoe kepada AFP, dilansir Kompas.com dari Antara.

“Saya pikir Nick bermain tenis hebat, sangat bagus untuk tenis. Anda melihatnya, penonton memadati stadion ketika dia bermain tunggal, ganda, atau apa pun,” tambah dia.

“Alcaraz mempunyai pribadi yang hebar. Sinner juga. Saya sendiri. Orang-orang mendukung saya,” katanya lagi.

“Anda tahu orang-orang Amerika, Tommy Paul, Taylor Fritzz. Ada banyak orang yang bermain dengan bagus.”

Oleh sebab itu, Tiafoe mengatakan bahwa meratanya kualitas petenis era saat ini membuat julukan “big three” bakal hilang.

“Saya tidak berpikir itu akan menjadi tiga besar. Ini akan seperti 12 orang. Ada banyak pemain yang bermain tenis dengan hebat,” kata dia.

“Itu bagus. Pasti Anda punya seseorang yang Anda dukung untuk berada di puncak. Itu akan terjadi. Kita lihat siapa petenis itu nantinya,” lanjutnya.

Harus diakui, big three menguasai arena tenis dunia dalam beberapa dekade terakhir. Novak Djokovic, Rafael Nadal dan Roger Federer secara bergantian meraih gelar juara major.

Ini yang membuat tiga petenis veteran itu mendapat sebutan the big three. 

Seiring bertambahnya usia dan munculnya para petenis muda berbakat, pernyataan Tiafoe ini mendekati kenyataan.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/09/06/12231388/hasil-us-open-2022-rafael-nadal-tersingkir-dominasi-big-three-bakal

Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke