Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Nomine, Aturan Baru, dan Jadwal Ballon d'Or 2022

KOMPAS.com - Penghargaan individu Ballon d'Or 2022 akan segera diumumkan pada tahun ini.

Ballon d'Or adalah penghargaan tahunan yang diberikan oleh media olahraga asal Perancis, France Football kepada pemain yang dinilai menunjukkan penampilan terbaik selama satu musim.

France Football selaku pihak yang memprakarsai penghargaan pemain terbaik dunia itu telah menerbitkan 30 nama yang masuk daftar pendek penghargaan mereka musim ini.

Daftar Nomine Ballon d'Or 2022

Daftar nomine Ballon d'Or 2022 telah diumumkan oleh France Football pada Sabtu (13/8/2022) dini hari WIB.

Dari 30 nama yang masuk daftar pendek peraih Ballon d'Or 2022 tidak ada nama Lionel Messi dan Neymar.

Berikut daftar nomine peraih Ballon d'Or 2022:

  1. Thibaut Courtois (Real Madird)
  2. Mohamed Salah (Liverpool)
  3. Rafael Leao (AC Milan)
  4. Christopher Nkunku (RB Leipzig)
  5. Joshua Kimmich (Bayern Muenchen)
  6. Trent Alexander-Arnold (Liverpool)
  7. Vinicius Jr (Real Madrid)
  8. Bernardo Silva (Manchester City)
  9. Luis Diaz (Liverpool)
  10. Robert Lewandowski (Barcelona)
  11. Riyad Mahrez (Manchester City)
  12. Casemiro (Real Madrid)
  13. Son Heung-min (Tottenham)
  14. Fabinho (Liverpool)
  15. Karim Benzema (Real Madrid)
  16. Mike Maignan (AC Milan)
  17. Harry Kane (Tottenham)
  18. Darwin Nunez (Liverpool)
  19. Phil Foden (Manchester City)
  20. Sadio Mane (Bayern Muenchen)
  21. Sebastien Haller (Borussia Dortmund)
  22. Luka Modric (Real Madrid)
  23. Antonio Rudiger (Real Madrid)
  24. Cristiano Ronaldo (Manchester United)
  25. Kevin de Bruyne (Manchester City)
  26. Dusan Vlahovic (Juventus)
  27. Virgil van Dijk (Liverpool)
  28. Joao Cancelo (Manchester City)
  29. Erling Haaland (Manchester City)
  30. Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain)

Aturan Baru Ballon d'Or 2022

Penghargaan Ballon d'Or tahun ini akan melakukan empat perubahan kriteria pemenang.

Peraturan baru ini dibuat menyusul kemenangan kontroversial Lionel Messi pada Ballon d'Or 2021.

Pada tahun lalu, Messi meraih trofi Ballon d'Or ketujuh pada edisi 2021 mengalahkan pesaing terdekatnya Robert Lewandwoski.

Namun, keberhasilan Messi dibarengi dengan sejumlah kritikan. Salah satu yang mengkritik keberhasilan pemain Argentina itu adalah legenda timnas Jerman, Lothar Matthaeus.

Menurutnya, Lewandowski lebih layak naik podium juara dibanding Messi.

Adapun setidaknya ada empat aturan baru yang akan langsung diterapkan pada Ballon d'Or 2022.

1. Penilaian Performa Para Pemain

Aturan pertama yang berubah adalah jangka waktu penilaian performa para pemain.

Selama ini, Ballon d'Or selalu dinilai berdasarkan performa para pemain pada satu tahun kalender mulai dari Januari hingga Desember.

Mulai tahun ini, Ballon d'Or akan menilai performa seorang pemain dalam rentang waktu satu musim dari Agustus 2021 hingga Juli 2022.

2. Pihak yang Menentukan Kandidat Penerima Ballon d'Or

Aturan lainnya yang berubah adalah pihak yang menentukan kandidat penerima Ballon d'Or.

Pada edisi-edisi sebelumnya, staf redaksi France Football dan L'Equipe adalah pihak yang memegang kendali penuh atas penentuan 30 kandidat Ballon d'Or.

Akan tetapi, mulai 2022, pihak yang menentukan kandidat adalah perwakilan dari mantan pemain sepak bola dan jurnalis-jurnalis pilihan dari berbagai negara.

Mantan pemain Chelsea sekaligus brand ambassador Ballon d'Or, Didier Drogba, akan bergabung dalam tim pemungutan suara. Drogba bersama sejumlah jurnalis pilihan akan menjadi penyusun daftar pemain yang layak masuk nominasi.

3. Jatah Suara dalam Voting Dibatasi

Hanya para voter berasal dari 100 negara dengan peringkat FIFA tertinggi yang memiliki hak dalam pemilihan untuk kategori putra dan 50 besar dunia untuk kategori putri.

Ada penyesuaian dalam penentuan pemenang. Karena Ballon d'Or adalah penghargaan perorangan, kriteria pertama adalah penilaian akan difokuskan pada performa individu daripada raihan secara kolektif bersama klub.

Selain itu, penilaian berdasarkan catatan fair play pemain juga masuk dalam kriteria dalam penentuan pemenang.

Jadwal Pengumuman Ballon d'Or 2022

Dilansir dari Goal International, peraih Ballon d'Or 2022 akan diumumkan dalam sebuah ceremony yang dijadwalkan berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris, Perancis, pada 17 Oktober mendatang.

Pengumuman pemenang Ballon d'Or 2022 akan dilakukan berbarengan dengan nomine lainnya seperti Kopa Trophy (untuk pemain pemain terbaik di bawah usia 21 tahun) dan Yashin Trophy (untuk kiper terbaik).

https://www.kompas.com/sports/read/2022/08/13/10200048/daftar-nomine-aturan-baru-dan-jadwal-ballon-d-or-2022

Terkini Lainnya

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Liga Inggris
Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Liga Lain
Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke