Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal ASEAN Para Games 2022, Opening Ceremony Siap Digelar

KOMPAS.com - Jadwal ASEAN Para Games 2022 akan diawali dengan upacara pembukaan atau opening ceremony di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah.

Berdasarkan jadwal, opening ceremony ASEAN Para Games 2022 bakal digelar pada Sabtu (30/7/2022).

Menjelang hari-H upacara pembukaan ASEAN Para Games 2022, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali melihat langsung persiapan panitia penyelenggara dan para pengisi acara.

Menpora Zainudin Amali mengatakan bahwa persiapan upacara pembukaan ASEAN Para Games 2022 sudah rampung.

Dia berharap upacara pembukaan bisa berjalan sesuai rencana dan awal baik menyertai pergelaran pesta olahraga atlet penyandang disabilitas se-Asia Tenggara tersebut.

"Kami telah melihat bersama dalam gladi opening ceremony APG. Semua sudah baik dan setting area juga sudah bagus," kata Menpora Amali, dikutip dari Antara News, Kamis (28/7/2022).

"Mudah-mudahan digiatkan lagi dan pembukaan bakal sukses," ujar Menpora Amali.

Menpora Amali, dalam pernyataannya, menyebut bahwa upacara pembukaan ASEAN Para Games 2022 di Stadion Manahan Solo akan dibuka oleh Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin.

Kehadiran Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin dalam upacara pembukaan juga telah dipastikan oleh Ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (Inaspoc), Gibran Rakabuming Raka.

"Saya optimistis opening ceremony APG 2022 insya Allah akan bagus. Rencana opening ceremony APG XI 2022 di Solo bakal dibuka oleh Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin," ucap Menpora Amali.

Antara News menulis, upacara pembukaan ASEAN Para Games 2022 akan dihadiri oleh sekitar 10.000 penonton.

Dalam rangkaian upacara pembukaan bakal tersaji beragam kebudayaan Jawa, mulai dari tarian dan wayang yang menceritakan soal maskot ASEAN Para Games 2022, yakni Rajamala.

Setelah upacara pembukaan, pergelaran ASEAN Para Games akan dilanjutkan hingga 6 Agustus 2022.

Adapun ASEAN Para Games 2022 yang mengusung tema Striving for Equality atau Berjuang untuk Kesetaraan itu akan diikuti oleh 11 negara di Asia Tenggara.

Dalam keberjalanannya, ASEAN Para Games 2022 akan menyuguhkan pertandingan dan perlombaan dari 14 cabang olahraga.

Ke-14 cabang olahraga yang dimaksud adalah paraatletik, parabadminton, paracatur, paraangkat besi, pararenang, paratenis meja, boccus, parapanahan, sepak bola CP, goalball, basket kursi roda, tenis kursi roda, blind judo, dan voli duduk.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/07/29/08200088/jadwal-asean-para-games-2022-opening-ceremony-siap-digelar

Terkini Lainnya

Man City Perpanjang Kontrak Ortega

Man City Perpanjang Kontrak Ortega

Liga Inggris
Persib Sepakat dengan Bojan Hodak

Persib Sepakat dengan Bojan Hodak

Liga Indonesia
Link Live Streaming Timnas U20 Indonesia Vs Jepang, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Timnas U20 Indonesia Vs Jepang, Kickoff 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Chen Yu Fei ke Final Indonesia Open: Tak Berpikir Juara, Fokus Olimpiade

Chen Yu Fei ke Final Indonesia Open: Tak Berpikir Juara, Fokus Olimpiade

Badminton
Pesan Pemain Senior Liga Indonesia Terkait Wacana Penambahan Kuota Pemain Asing

Pesan Pemain Senior Liga Indonesia Terkait Wacana Penambahan Kuota Pemain Asing

Liga Indonesia
Kehebatan Marc Marquez di Gresini Buat Andrea Dovizioso Kagum

Kehebatan Marc Marquez di Gresini Buat Andrea Dovizioso Kagum

Motogp
Lolos Final Indonesia Open 2024, Publik Istora Dorong Motivasi An Se-young

Lolos Final Indonesia Open 2024, Publik Istora Dorong Motivasi An Se-young

Badminton
Mimpi Jeka Saragih Bangun Simalungun, Terbentur Janji Palsu

Mimpi Jeka Saragih Bangun Simalungun, Terbentur Janji Palsu

Sports
Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Badminton
Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Internasional
Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Badminton
Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Liga Indonesia
Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Sports
Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Timnas Indonesia
Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke