Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Final Malaysia Open 2022: Tuan Rumah Tanpa Wakil, Indonesia Kirim 2

KOMPAS.com - Tuan rumah Malaysia tanpa wakil pada partai final turnamen bulu tangkis Malaysia Open 2022. Sementara itu, Indonesia mengirimkan dua finalis.

Malaysia Open 2022 yang merupakan turnamen kategori BWF World Tour Super 750 telah mencapai babak akhir alias final.

Rangkaian pertandingan final Malaysia Open 2022 di lima nomor bakal digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada hari ini, Minggu (3/7/2022).

Sebagai tuan rumah, Malaysia justru gagal menempatkan satu pun wakilnya pada final Malaysia Open 2022.

Langkah dua pasangan ganda putra Malaysia yang menjadi harapan tuan rumah yakni Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dan Aaron Chia/Soh Wooi Yik harus terhenti di semifinal.

Goh Sze Fei/Nur Izzuddin kalah di semifinal Malaysia Open 2022 dari ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Adapun, kiprah Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang menjadi unggulan kelima sektor ganda putra Malaysia Open dihentikan oleh pasangan juara dunia 2021 asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Alhasil, publik badminton Malaysia pun harus rela tidak melihat jagoan mereka pada laga final.

Di lain sisi, Indonesia sukses mengirimkan dua wakilnya ke final Malaysia Open 2022.

Di nomor ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bakal menantang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Satu lagi finalis Malaysia Open 2022 yang dimiliki Indonesia adalah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Apriyani/Fadia lolos ke final Malaysia Open 2022 usai menumbangkan ganda putri Korea Selatan, Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong.

Dalam perjalanan ke final Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia juga sempat menyingkirkan dua ganda putri top yaitu ranking satu dunia Chen Qingchen/Jia Yifan (China) dan juara Indonesia Open 2022, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Selanjutnya, pada laga final, Apriyani/Fadia bakal melawan ganda putri China, Zhang Shuxian/Zheng Yu.

Adapun, China penjadi penguasa final Malaysia Open 2022 dengan menempatkan tiga wakilnya.

Tiga wakil China di partai final adalah Zheng Siwei/Huang Yaqiong (ganda campuran), Zhang Shuxian/Zheng Yu (ganda putri), dan Chen Yufei (tunggal putri).

Sementara itu, sama seperti Indonesia, Jepang juga punya dua wakil di final Malaysia Open 2022 yakni Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (ganda putra) dan Kento Momota (tunggal putra).

Thailand juga menempatkan dua wakil di Malaysia Open 2022 yaitu Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (ganda campuran) dan Ratchanok Intanon (tunggal putri)

Adapun, Denmark punya satu utusan di partai puncak Malaysia Open 2022 yaitu sang tunggal putra nomor satu dunia, Viktor Axelsen.

Jadwal final Malaysia Open 2022 bakal digelar pada siang ini, Minggu (3/7/2022) mulai pukul 12.00 WIB.

Berikit adalah daftar finalis Malaysia Open 2022 dan urutan pertandingan masing-masing nomor.

Match 1 (XD) - Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (THA/1) vs Zhang Siwei/Huang Yaqiong (CHN/2)

Match 2 (WD) - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (INA) vs Zhang Shuxian/Zheng Yu (CHN)

Match 3 (WS) - Ratchanok Intanon (THA/8) vs Chen Yufei (CHN/4)

Match 4 (MS) - Viktor Axelsen (DEN/1) vs Kento Momota (JPN/2)

Match 5 (MD) - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (INA/6) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (JPN/2)

https://www.kompas.com/sports/read/2022/07/03/08450058/final-malaysia-open-2022-tuan-rumah-tanpa-wakil-indonesia-kirim-2

Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke