Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala AFC 2022: Perjuangan PSM Tak Hanya untuk Klub, tetapi Juga bagi Indonesia

KOMPAS.com - Bernardo Tavares menegaskan bahwa perjuangan PSM Makassar di ajang Piala AFC 2022 tidak hanya untuk klub sendiri, tapi juga bagi Indonesia.

Bersama Bali United, PSM Makassar besutan Bernardo Tavares menjadi wakil Indonesia di kompetisi Piala AFC atau AFC Cup 2022.

Pasukan Ramang, julukan PSM Makassar, tergabung di Grup H Piala AFC 2022 bersama Kuala Lumpur City (Malaysia) dan Tampines Rovers (Singapura).

Adapun, Kuala Lumpur City akan menjadi tuan rumah laga-laga Grup H Piala AFC 2022.

PSM Makassar bakal memulai kiprah di Piala AFC 2022 dengan menghadapi tuan rumah Kuala Lumpur City pada matchday pertama.

Pertandingan PSM Makassar vs Kuala Lumpur City tersebut akan digelar di Stadion Kuala Lumpur pada Jumat (24/6/2022) pukul 19.00 WIB.

Motor serangan sekaligus kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim, mengatakan bahwa ia dan rekan-rekannya dalam kondisi siap tempur menghadapi matchday pertama Piala AFC 2022.

Gelandang asal Belanda itu mengatakan, PSM bakal memberikan segalanya pada laga kontra Kuala Lumpur City.

"Kami bersiap sebaik mungkin. Kami akan melakukan segalanya untuk pertandingan itu," kata Pluim, dilansir dari laman resmi PSM Makassar.

Sementara itu, Bernardo Tavares selaku pelatih PSM Makassar menegaskan bahwa timnya berlaga di Piala AFC 2022 dengan membawa nama Indonesia.

Juru taktik asal Portugal itu pun melihat Piala AFC musim ini sebagai kompetisi yang sangat penting.

"Bukan hanya untuk klub, kami mewakili Indonesia juga. Jadi, Piala AFC sangat penting," ujar Bernardo.

Di grup lainnya, Bali United yang menjadi tuan rumah Grup G bakal bersaing dengan Kaya-Iloilo (Filipina), Kedah Darul Aman (Malaysia), dan Visakha FC (Kamboja).

Pada matchday pertama Piala AFC 2022, Bali United akan menghadapi Kedah Darul Aman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Sebagai informasi, babak penyisihan grup Piala AFC 2022 menggunakan format round-robin terpusat. Artinya, ada satu tip di masing-masing grup yang menjadi tuan rumah.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/06/23/17000048/piala-afc-2022--perjuangan-psm-tak-hanya-untuk-klub-tetapi-juga-bagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke