Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tahap Akhir Lemparan Bola dalam Softball

KOMPAS.com - Tahap akhir lemparan bola dalam softball bola dilepaskan disertai dengan follow through.

Apa yang dimaksud dengan follow through dalam softball? Follow through adalah gerakan lanjutan tepat setelah melempar bola.

Sehingga, badan tidak berhenti mendadak selepas pelambung (pitcher) melempar bola. Melainkan melanjutkan gerakannya sampai bola benar-benar lepas dan keseimbangan badan tetap terjaga.

Gerakan lanjutan atau follow through dapat membantu badan sekaligus tolakan lemparan.

Hasilnya, lemparan bisa sesuai dengan yang diinginkan oleh pitcher.

Langkah-langkah Melempar dalam Softball

Dikutip dari buku Softball dan Baseball (Teori dan Praktik) karya Anggi Setia Lengkana dan Rana Gustian Nugraha, teknik melempar bola atau pitching dalam permainan softball ada tiga yaitu lemparan atas, lemparan bawah, dan lemparan samping atau lurus.

Berikut adalah penjelasan mengenai langkah-langkah pitching saat melempar bola softball.

Lemparan Atas

Lemparan atas disebut juga dengan istilah overhand throw atau lemparan tinggi. Teknik ini biasanya digunakan untuk melempar bola ke sasaran yang jauh.

Langkah-langkah melakukan lemparan atas adalah sebagai berikut:

Lemparan Bawah

Lemparan bawah atau disebut underhand throw adalah suatu lemparan yang dilakukan secara cepat dan dilakukan dari jarak yang dekat.

Teknik underhand throw ini biasanya digunakan apabila jarak antara pelempar dan penangkap dekat sehingga jalannya bola lambat tetapi tepat sasaran.

Langkah-langkah melakukan lemparan bawah adalah sebagai berikut:

Lemparan Samping

Lemparan samping atau sidehand throw akan menghasilkan bola yang bergerak lurus dan cepat.

Langkah-langkah melempar bola atau pitching dengan teknik lemparan samping adalah sebagai berikut:

https://www.kompas.com/sports/read/2022/05/25/22000028/tahap-akhir-lemparan-bola-dalam-softball

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke