Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Alternatif Berlatih Kebugaran di Ruang Terbuka

JAKARTA, KOMPAS.com - Beraktivitas olahraga di luar ruangan menjadi salah satu pilihan warga masyarakat saat ini.

Berbagai jenis olahraga dapat dilakukan di luar ruangan mulai dari sepak bola, bersepeda, lari, tenis, golf, basket, hoki, maupun bisbol.

Kegiatan olahraga luar ruangan menjadi pilihan lantaran dua hal.

Pertama, berolahraga di luar ruangan memungkinkan masyarakat menghirup udara segar.

Kedua, masyarakat yang memanfaatkan olahraga luar ruangan mendapatkan pasokan sinar matahari langsung untuk penyerapan vitamin D pada tubuh.

Sejatinya, di masa pandemi Covid-19 masyarakat makin memilih berolahraga di luar ruangan.

Masyarakat, kata Co-Founder Pusat Kebugaran Fitbox Mela Gunawan lebih memilih berolahraga di luar ruangan ketimbang pergi ke pusat kebugaran.

"Sejak masa pandemi, masyarakat ingin bebas memilih waktu dan tempat bagi mereka untuk berolahraga," ucap Mela Gunawan dalam keterangan resminya pada Selasa (17/5/2022).

Alternatif

Berangkat dari kenyataan itulah, lanjut Mela Gunawan, Fitbox merilis truk mobil gim pertama di Indonesia bagi pegiat olahraga untuk mengikuti program latihan kebugaran di luar ruangan.

"Konsep mobil ini memberikan alternatif opsi gaya hidup baru karena kendaraan khusus ini dapat datang ke lokasi konsumen," tutur Mela Gunawan.

Kendaraan Fitbox ini membawa alat-alat fungsional yang biasanya tersedia di pusat kebugaran.

Selain itu, di tim kendaraan Fitbox ini ada pelatih yang mendampingi para pegiat olahraga sesuai dengan kebutuhan.

Fitbox melayani masyarakat sejak akhir 2021.

Fitbox mulai ada di Jakarta pada awal April 2022.

"Satu unit mobil Fitbox tersedia di Gelora Bung Karno Senayan," kata Mela Gunawan.

Program truk mobil gim Fitbox ini menyasar para pegiat olahraga usia muda dan lanjut.

Tak hanya itu, kendaraan Fitbox, kata Mela, siap melayani para konsumen di lokasi masing-masing.

Menurut Mela, kendaraan Fitbox juga membuat para pelatih kebugaran mengatur jam kerja lebih fleksibel.

Model kerja melalui kendaraan Fitbox, lanjut Mela, membuat para pelatih tak perlu bekerja kontrak maupun wajib hadir ke pusat kebugaran.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/05/17/15242418/ini-alternatif-berlatih-kebugaran-di-ruang-terbuka

Terkini Lainnya

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke