Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen SEA Games 2021 Usai Indonesia Vs Myanmar: Garuda ke Puncak, Lolos Semifinal

KOMPAS.com - Timnas Indonesia naik ke puncak klasemen Grup A sepak bola putra SEA Games 2021 usai menang atas Myanmar. Tak hanya melesat ke puncak, skuad Garuda juga memastikan satu tempat di semifinal.

Timnas U23 Indonesia besutan Shin Tae-yong bertanding melawan Myanmar pada laga pamungkas babak penyisihan grup sepak bola SEA Games 2021.

Adapun, pertandingan timnas Indonesia vs Myanmar tersebut digelar di Stadion Viet Tri pada Minggu (15/5/2022) sore WIB.

Timnas Indonesia tampil impresif dan sukses mengalahkan Myanmar dengan skor 3-1.

Tiga gol Tim Garuda yang bersarang ke gawang Myanmar masing-masing dicetak oleh Egy Maulana Vikri (menit ke-6), Witan Sulaeman (10'), dan Marselino Ferdinan (45+2).

Sementara itu, satu gol balasan Myanmar pada laga ini dibukukan oleh Naing Tun Win pada menit ke-67.

Hasil sepak bola SEA Games 2021 tersebut membuat Indonesia naik ke puncak klasemen Grup A dengan nilai sembilan dari empat pertandingan.

Tim Garuda unggul dua angka atas tuan rumah Vietnam yang menempati peringkat kedua.

Vietnam sendiri baru akan memainkan pertandingan terakhir fase grup melawan Timor Leste pada hari ini pukul 19.00 WIB.

Tak hanya melesat ke posisi puncak klasemen, kemenangan atas Myanmar juga memastikan langkah timnas Indonesia ke semifinal SEA Games 2021.

Bagi Myanmar, kekalahan ini membuat mereka tersingkir dari sepak bola SEA Games 2021.

Mengoleksi enam poin, Myanmar mengakhiri babak penyisihan sepak bola putra SEA Games 2021 di peringkat ketiga Grup a.

Adapun, posisi ketiga klasemen SEA Games 2021 Grup A ditempati oleh Filipina yang mengoleksi empat poin, lalu Timor Leste yang selalu kalah dalam empat laga menghuni posisi juru kunci.

Berikut adalah hasil, jadwal, dan klasemen SEA Games 2021.

Hasil Sepak Bola Putra SEA Games 2021 Grup A

Minggu (15/5/2022)

  • Indonesia 3-1 Myanmar

Jadwal Sepak Bola Putra SEA Games 2021 Grup A

Minggu (15/5/2022)

  • 19.00 WIB - Timor Leste vs Vietnam

Klasemen SEA Games 2021 Grup A

Pos Tim Mn M S K GM GK SG Poin
1 Indonesia 4 3 0 1 11 5 +6 9
2 Vietnam 3 2 1 0 4 0 +4 7
3 Myanmar 4 2 0 2 7 8 -1 6
4 Filipina 4 1 1 2 6 7 -1 4
5 Timor Leste 3 0 0 3 3 11 -8 0

Keterangan:

  • Mn: Main
  • M: Menang
  • S: Seri
  • K: Kalah
  • GM: Gol memasukkan
  • GK: Gol kemasukan
  • SG: Selisih gol
  • *Dicetak tebal lolos ke semifinal

https://www.kompas.com/sports/read/2022/05/15/18053238/klasemen-sea-games-2021-usai-indonesia-vs-myanmar-garuda-ke-puncak-lolos

Terkini Lainnya

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke