Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prestasi Erik ten Hag Sebelum Jadi Pelatih Anyar Man United

Manchester United secara resmi mengumumkan kedatangan Erik ten Hag sebagai pelatih baru pada Kamis (21/4/2022) sore WIB.

Ten Hag akan bekerja di Manchester United mulai akhir musim ini hingga Juni 2025 dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Sebelum berkiprah sebagai pelatih anyar Man United mulai musim 2022-2023 mendatang, apa saja prestasi Erik ten Hag sebagai pelatih?

Dikutip dari BolaSport.com, berikut adalah beberapa trofi yang telah ia raih selama kariernya sejauh ini.

1. Bayern Muenchen II - Liga Regional Bayern (2014)

Memulai karier sebagai pelatih di FC Twente U17 pada 2002, Erik ten Hag baru bisa mempersembahkan gelar untuk timnya saat melatih tim cadangan Bayern Muenchen.

Trofi pertama dalam karier Ten Hag adalah saat mengamankan gelar Regionalliga Bayern, trofi yang membuat mereka promosi ke divisi tiga Liga Jerman.

2. Ajax - Piala Belanda (2019)

Trofi bergengsi pertama Ten Hag datang ketika ia melatih Ajax Amsterdam.

Mulai melatih Ajax sejak 2017, Ten Hag baru bisa mempersembahkan gelar pertama untuk klub pada musim 2018-2019.

Kala itu, ia memimpin kemenangan 4-0 Ajax atas Willem II di final KNVB Cup alias Piala Belanda, pada 6 Mei 2019.

Daley Blind membuka skor, sebelum dua gol dari Klaas-Jan Huntelaar dan gol menit akhir dari Rasmus Nissen Kristensen memastikan kemenangan yang meyakinkan.

3. Ajax - Liga Belanda (2019)

Setelah meraih Piala Belanda, Ajax asuhan Ten Hag mengamankan gelar Liga Belanda beberapa minggu kemudian.

Tempat teratas dipastikan di akhir musim setelah persaingan ketat dengan juara musim sebelumnya, PSV Eindhoven.

Saingan lama Ajax duduk di urutan pertama selama 25 hari pertandingan berturut-turut, sebelum tim Ten Hag akhirnya kembali ke puncak di minggu-minggu terakhir musim itu.

4. Ajax - Johan Cruyff Shield (2019)

Johan Cruyff Shield setara dengan Community Shield di Inggris yang mempertemukan pemegang gelar Eredivisie dengan pemenang Piala Belanda.

Kasper Dolberg membuat Ajax memulai dengan sempurna dalam satu menit, dan Blind memastikan kemenangan tepat setelah turun minum.

5. Ajax - Piala Belanda (2021)

Dengan dibatalkannya musim domestik Belanda 2019-2020 karena pandemi Covid-19, Ajax harus menunggu hingga 2021 untuk mempertahankan gelar Piala Belanda.

Tim asuhan Ten Hag bertemu Vitesse di partai puncak dan menang dengan skor tipis 2-1.

Kemenangan tipis tersebut mengirim trofi kembali ke Amsterdam.

6. Ajax - Liga Belanda (2021)

Kembali tim asuhan Ten Hag menyabet gelar Liga Belanda pada musim 2020-2021.

Puncak musim itu adalah kemenangan 13-0 atas VVV-Venlo.

Erik Ten Hag Pelatih Kedua Tersukses Ajax Sejak Louis van Gaal Pergi

Louis van Gaal masih menjadi pelatih tersukses sepanjang sejarah Ajax Amsterdam dengan 11 gelar.

Antara lain, pria yang juga pernah melatih Manchester United tersebut mengoleksi tiga gelar liga, Piala UEFA, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Ten Hag akan menyelesaikan musim ini dengan setidaknya lima gelar. Ia bisa menambah satu trofi lagi jika berhasil mengamankan gelar Liga Belanda.

Ajax tengah memimpin Liga Belanda dengan raihan 72 poin dari 29 laga. Mereka mengungguli PSV Eindhoven di peringkat kedua yang sejauh ini menorehkan 68 poin.

Namun, Ajax punya agregat gol +70 berbanding +39 yang dimiliki PSV Eindhoven.

Liga Belanda hanya menyisakan lima pertandingan lagi.

Alhasil, Ten Hag bakal menjadi pelatih tersukses Ajax semenjak Van Gaal meninggalkan klub pada 1997.

Mereka yang mendekati perolehan Van Gaal setelah sang pelatih hengkang adalah Frank De Boer (2010-2016) dengan 5 trofi dan Ronald Koeman (2001-2005) dengan 4 trofi.

Dikutip dari NU.nl, Ten Hag unggul jauh dari keduanya dengan menorehkan rerata 2,46 poin/laga dari 138 laga.

Jumlah ini adalah yang kedua tertinggi sepanjang sejarah Ajax setelah Stefan Kovacs (2,69 poin/laga dari 68 pertandingan).

Van Gaal sendiri berada di peringkat ke-12 daftar tersebut dengan 2,25 poin/laga dari 198 pertandingan setelah mengonversi raupan poin sang pelatih ke dalam sistem tiga poin yang pertama diperkenalkan pada 1995.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/04/22/14400058/prestasi-erik-ten-hag-sebelum-jadi-pelatih-anyar-man-united

Terkini Lainnya

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Timnas Indonesia
Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Internasional
Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Internasional
Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Internasional
Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Internasional
Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Internasional
Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke