Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resmi! Vidio Siarkan Liga Inggris Mulai Musim Depan

KOMPAS.com - Teka-teki mengenai pemegang hak siar English Premier League (EPL) atau Liga Inggris untuk musim depan akhirnya terjawab. Vidio yang merupakan bagian dari EMTEK Group mendapatkan hak siar resmi EPL musim 2022-2025.

Elang Mahkota Teknologi (EMTEK) Group mendapatkan hak siar resmi Liga Inggris musim 2022-2025 untuk wilayah Indonesia dan Timor Leste.

EMTEK Group akan menyiarkan pertandingan-pertandingan kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, mulai musim depan, tepatnya musim 2022-2023.

"Seluruh 380 pertandingan liga sepak bola terbaik dan terpopuler dunia ini akan dapat diakses secara langsung melalui Vidio selama tiga musim ke depan," demikian siaran pers Vidio yang diterima Kompas.com, Selasa (5/4/2022).

Selain Vidio, berbagai platform milik EMTEK juga akan menyediakan akses kepada penggemar Liga Inggris untuk menonton siaran langsung salah satu liga terbaik di dunia tersebut.

Untuk siaran free-to-air (FTA), pertandingan Liga Inggris musim depan dapat dinikmati melalui saluran televisi nasional SCTV dan O Channel.

Sementara itu, untuk operator pay TV Nex Parabola, siaran Liga Inggris dapat dinikmati melalui Champions TV.

Dengan didapatkannya hak siar Liga Inggris mulai musim depan, Vidio pun memantapkan posisinya sebagai "the home of sports".

Sebelumnya, EMTEK Group juga telah mengamankan hak siar Piala Dunia 2022 Qatar, yang juga akan ditayangkan di Vidio.

Mundur ke belakang, Vidio juga sudah memanjakan penggemar olahraga Indonesia dengan sajian Olimpiade Tokyo 2020, Liga Champions, Liga Indonesia (Liga 1 dan Liga 2), Liga Bola Basket Indonesia (IBL), Formula 1, NBA, dan masih banyak lagi.

"English Premier League dengan bangga mengumumkan kemitraan kami dengan EMTEK dan kami sangat senang EMTEK memandang liga kami sebagai bagian penting dari sajian tayangan langsung olahraga mereka," kata Paul Molnar selaku Chief Media Officer English Premier League.

"Multiplatform EMTEK akan menjadi rumah yang luar biasa bagi English
Premier League selama tiga musim ke depan dan kami berharap dapat bekerja sama dalam menayangkan English Premier League untuk disaksikan oleh para fans dan penggemar baru English Premier League di seluruh Indonesia dan Timor Leste," ucap Molnar menambahkan.

Sementara itu, Monika Rudjiono selaku Managing Director Vidio mengungkapkan kegembiraannya dapat memiliki Liga Inggris di Vidio.

"Dengan jutaan penggemar yang tersebar di seluruh Indonesia dan Timor Leste, kami senang dapat memberikan pengalaman terbaik bagi pengguna kami," ucap Monika.

"Langkah besar ini juga memperkuat posisi kami sebagai platform streaming terkemuka dengan konten olahraga dan hiburan terbaik dan terlengkap," kata Monika Rudjiono mengakhiri.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/04/05/16560928/resmi-vidio-siarkan-liga-inggris-mulai-musim-depan

Terkini Lainnya

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke