Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penyelenggara Juga Rilis Tiket Paralimpiade Paris 2024

PARIS, KOMPAS.com - Meski masih memiliki waktu relatif panjang dengan tahun penyelenggaraan, panitia Olimpiade Paris 2024 sudah merilis kebijakan baru.

Kebijakan terbaru itu, kata Presiden Komite Organisasi Olimpiade Paris 2024 Tony Estanguet terkait dengan harga tiket.

Tony Estanguet mengatakan separuh dari jumlah tiket yang akan dijual bakal berbanderol harga yang memadai bagi kantung calon penonton.

Panitia, kata Tony Estanguet merilis 10 juta tiket untuk Olimpiade Paris 2024.

Dari jumlah itu, separuhnya akan dijual dengan harga 55 dollar AS atau setara dengan Rp 792.000 per lembarnya.

Sementara, kata Tony Estanguet, pihaknya juga merilis tiket untuk Paralimpiade Paris 2024.

"Jumlah tiket yang kami jual untuk Paralimpiade Paris 2024 adalah 3,4 juta lembar," ucapnya.

Selanjutnya, terang Tony Estanguet, sebanyak 500.000 tiket Paralimpiade Paris 2024 akan berbanderol 15 euro atau Rp 236.415 per lembarnya.

Sementara, 50 persen dari jumlah tiket Paralimpiade Paris 2024 akan berharga per lembarnya 25 euro atau setara dengan Rp 394.025 atau lebih murah.

Tony Estangeut juga menyebut bahwa satu juta dari 10 juta tiket Olimpiade Paris 2024 akan berbanderol 24 euro atau setara dengan Rp 378.300 untuk seluruh laga cabang olahraga termasuk atletik dan renang.

"Dengan harga 24 euro itu, kami berharap harga tiket bisa menjangkau semua orang," tutur Tony Estanguet.

Komitmen

Tony Estanguet, lebih lanjut mengatakan bahwa penjualan tiket Olimpiade Paris 2024 berlangsung pada Desember 2022.

Pada sistem penjualan tiket Olimpiade Paris 2024 ada cara permohonan melalui aplikasi.

Kemudian, untuk tahap pertama, penjualan tiket menyasar pembelian dalam grup.

"Tahap berikutnya adalah penjualan untuk individual," ujar Tony Estanguet.

Tony menambahkan, rencana pada akhir 2023 adalah menjual tiket yang belum laku.

Kembali, Tony Estanguet menerangkan bahwa dari 10 juta tiket Olimpiade Paris 2024, delapan persennya menyasar pembali umum.

Kemudian, 20 persen dari total tiket Olimpiade Paris 2024 akan membidik pembeli korporasi.

"Kebijakan penjualan tiket berlangsung dengan komitmen bagi kemudahan mendapatkan tiket dengan harga memadai untuk semua laga cabang olahraga," kata Tony Estanguet.

Tony Estanguet juga mengatakan bahwa penjualan tiket adalah sepertiga dari pemasukan penyelenggara Olimpiade Paris 2024.

Sementara, dua pertiga pemasukan berasal dari sponsor dan dan dana dari Komite Olimpiade Internasional (IOC).

https://www.kompas.com/sports/read/2022/03/22/20500088/penyelenggara-juga-rilis-tiket-paralimpiade-paris-2024

Terkini Lainnya

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Liga Champions
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Liga Indonesia
Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Badminton
STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

Timnas Indonesia
Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke