Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal MotoGP Usai Balapan Penuh Drama di Mandalika

KOMPAS.com - MotoGP Indonesia di Mandalika telah selesai digelar dengan banyak drama yang mewarnai. Selanjutnya, para pebalap akan menghadapi seri ketiga di Argentina.

MotoGP Mandalika yang mengusung nama resmi Pertamina Grand Prix of Indonesia digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, pada Minggu (20/3/2022).

Di kelas Moto3, Dennis Foggia tampil sebagai pemenang balapan di Mandalika. Sementara itu, Somkiat Chantra mengukir catatan bersejarah di kelas Moto2.

Finis pertama pada balapan Moto2 Mandalika, Somkiat Chantra mencetak sejarah sebagai pebalap Thailand pertama yang mampu menang di ajang Grand Prix.

Di kelas utama alias MotoGP, balapan di Mandalika berlangsung penuh drama.

Jadwal balapan MotoGP di Mandalika sempat mengalami penundaan selama sekitar satu jam lantaran hujan deras yang mengguyur trek.

Di tengah guyutan hujan Mandalika, Miguel Oliveira dari tim KTM Factory Racing menunjukkan penampilan impresif.

Usai melibas Jack Miller pada lap kelima, Oliveira terus melesat di depan hingga menjadi orang pertama yang mencapai garis finis.

Miguel Oliveira pun sukses merebut podium teratas MotoGP Mandalika, disusul Fabio Quartararo yang finis kedua dan Johann Zarco yang menempati posisi ketiga.

"Saya fokus untuk menjadi secepat mungkin di lima lap setelah melewati Jack Miller," kata Oliveira usai balapan, dikutip dari Paddock GP.

"Saya mampu menciptakan celah dan setelah itu adalah bagaimana menjaga keunggulan," imbuh pebalap asal Portugal tersebut.

Berlanjut ke Argentina

Usai merampungkan seri MotoGP Indonesia, para pebalap akan mendapatkan jeda selama dua pekan.

Setelah itu, seri MotoGP 2022 berikutnya bakal digelar di Argentina.

MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo akan menjadi seri ketiga dalam kalender Kejuaraan Dunia MotoGP musim ini.

Sebelumnya, MotoGP Argentina absen pada musim 2020 dan 2021 karena pandemi Covid-19.

Tahun ini, ajang balap motor paling bergengsi di dunia tersebut akan kembali ke Negeri Tango.

Adapun, MotoGP Argentina bakal digelar pada 1-3 April mendatang.

Berikut jadwal MotoGP berikutnya usai balapan di Mandalika

https://www.kompas.com/sports/read/2022/03/22/04200098/jadwal-motogp-usai-balapan-penuh-drama-di-mandalika

Terkini Lainnya

Hasil Jerman vs Hongaria 2-0: Musiala dan Guendogan Pastikan Panzer Lolos 16 Besar

Hasil Jerman vs Hongaria 2-0: Musiala dan Guendogan Pastikan Panzer Lolos 16 Besar

Internasional
Euro 2024, Saat Albania Tahan Kroasia Berkat Bantuan “Super Mario”…

Euro 2024, Saat Albania Tahan Kroasia Berkat Bantuan “Super Mario”…

Internasional
Kondisi Hidung Mbappe Terus Dipantau, Testimoni Pemain yang Pakai Topeng Muka

Kondisi Hidung Mbappe Terus Dipantau, Testimoni Pemain yang Pakai Topeng Muka

Internasional
Hasil Kroasia Vs Albania 2-2: Drama Gol Injury Time, Modric dkk Tertahan

Hasil Kroasia Vs Albania 2-2: Drama Gol Injury Time, Modric dkk Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Jerman Vs Hongaria, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Jerman Vs Hongaria, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
'Ramuan Rahasia' Jus Acar ala Timnas Inggris di Piala Eropa

"Ramuan Rahasia" Jus Acar ala Timnas Inggris di Piala Eropa

Internasional
Keharmonisan Pemain Muda dan Senior, Kunci Timnas Jerman

Keharmonisan Pemain Muda dan Senior, Kunci Timnas Jerman

Internasional
Jawaban PSSI soal Logo Garuda Didaftarkan Pribadi oleh Pemilik Erspo

Jawaban PSSI soal Logo Garuda Didaftarkan Pribadi oleh Pemilik Erspo

Timnas Indonesia
Jerman Vs Hongaria, Kroos Beri Rasa Aman bagi Tim Panzer

Jerman Vs Hongaria, Kroos Beri Rasa Aman bagi Tim Panzer

Internasional
Messi: Juara Copa America Sulit, Sayangkan Neymar, Brasil Sejuta Talenta

Messi: Juara Copa America Sulit, Sayangkan Neymar, Brasil Sejuta Talenta

Internasional
Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Malam Ini: Jerman Vs Hongaria

Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Malam Ini: Jerman Vs Hongaria

Internasional
Persib Lolos AFC Champions League 2 Tanpa Play-off

Persib Lolos AFC Champions League 2 Tanpa Play-off

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Jerman Vs Hongaria di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Jerman Vs Hongaria di Euro 2024

Internasional
Lionel Messi Ungkap Rival Terberat di El Clasico Barcelona Vs Madrid

Lionel Messi Ungkap Rival Terberat di El Clasico Barcelona Vs Madrid

Liga Spanyol
Kroasia Vs Albania: Vatreni Analisis Lawan, Dibayangi Catatan Apik

Kroasia Vs Albania: Vatreni Analisis Lawan, Dibayangi Catatan Apik

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke