Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Awalan Gerak Langkah Keseimbangan dalam Senam Irama

KOMPAS.com - Dalam senam irama terdapat berbagai jenis gerakang langkah kaki. Salah satu jenis gerakan langkah kaki dalam senam irama adalah langkah keseimbangan.

Senam irama merupakan kegiatan olahraga yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan kebugaran tubuh.

Senam irama disebut juga dengan istilah senam ritmik atau gerak berirama.

Dikutip dari buku Dr. Olahraga Mengenalkan Teknik Senam Dasar (2012) karya Moh. Nor El Ibrahim, pengertian senam berirama adalah aktivitas menggerakkan tubuh yang dilakukan dengan mengikuti irama musik.

Ada berbagai jenis gerakan dalam senam irama, salah satunya adalah langkah kaki.

Manfaat dari gerakan kaki dalam senam irama adalah melatih kekuatan otot betis.

Langkah kaki senam irama sendiri dibedakan menjadi beberapa jenis. Penjelasan lengkap mengenai macam-macam langkah kaki dalam senam irama dapat dibaca di artikel ini "Jenis-jenis Langkah dalam Gerak Berirama".

Kali ini akan dibahas mengenai langkah keseimbangan dalam senam irama.

Apa itu keseimbangan?

Keseimbangan merupakan salah satu unsur dalam senam irama.

Keseimbangan dapat diartikan sebagai kemampuan untuk mempertahankan pusat gravitasi pada bidang tumpu terutama ketika saat posisi tegak.

Bagaimana cara melakukan langkah keseimbangan?

Salah satu gerak langkah dalam senam irama adalah balanspas atau langkah keseimbangan.

Hal yang harus diperhatikan saat melakukan langkah keseimbangan adalah awalan.

Sikap awalan dalam melakukan gerak langkah keseimbangan dalam senam irama yang benar adalah berdiri tegak dan kaki rapat.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah tahapan dalam melakukan langkah keseimbangan senam irama.

1. Sikap awal langkah keseimbangan adalah berdiri tegak

2. Arah pandangan mata fokus ke depan

3. Pada hitungan 1, kaki kiri dilangkahkan ke depan

4. Pada hitungan 2, kaki kanan dilangkahkan ke depan

5. Pada saat posisi tumit kaki kanan masih terangkat, kaki kiri dimundurkan ke belakang. Hal ini diikuti dengan posisi kaki kanan merapat

6. Ulangilah gerakan ini secara terus menerus dengan irama 3/4 atau 4/4.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/03/14/14200068/awalan-gerak-langkah-keseimbangan-dalam-senam-irama

Terkini Lainnya

Alasan Persib Tolak Bertanding Selama Bulan Juni

Alasan Persib Tolak Bertanding Selama Bulan Juni

Liga Indonesia
Tanggapan Pep Guardiola soal Kembali Latih Barcelona

Tanggapan Pep Guardiola soal Kembali Latih Barcelona

Liga Spanyol
Hadapi Filipina di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Jaga Optimisme dan Kebugaran Tubuh

Hadapi Filipina di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Jaga Optimisme dan Kebugaran Tubuh

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Reaksi PSSI soal Ancaman Pembunuhan terhadap Pelatih Filipina: Bisa Proses Hukum

Reaksi PSSI soal Ancaman Pembunuhan terhadap Pelatih Filipina: Bisa Proses Hukum

Timnas Indonesia
Erick Thohir Imbau Jangan Euforia Berlebih dan Cepat Puas soal Timnas

Erick Thohir Imbau Jangan Euforia Berlebih dan Cepat Puas soal Timnas

Timnas Indonesia
Menpora Sebut Akan Ada Proses Hukum untuk Oknum yang Ancam Membunuh Pelatih Filipina

Menpora Sebut Akan Ada Proses Hukum untuk Oknum yang Ancam Membunuh Pelatih Filipina

Liga Indonesia
Catatan 10 Pertemuan Indonesia Vs Filipina, Skuad Garuda 'Panen' Kemenangan

Catatan 10 Pertemuan Indonesia Vs Filipina, Skuad Garuda "Panen" Kemenangan

Liga Indonesia
PSSI Wacanakan Ingin Hadirkan Liga 4 untuk Transformasi Sepak Bola Indonesia

PSSI Wacanakan Ingin Hadirkan Liga 4 untuk Transformasi Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Indonesia Vs Filipina, Pelatih Lawan Dapat Ancaman Pembunuhan

Indonesia Vs Filipina, Pelatih Lawan Dapat Ancaman Pembunuhan

Timnas Indonesia
Mourinho 'Ramal' Ronaldo di Piala Eropa 2024

Mourinho "Ramal" Ronaldo di Piala Eropa 2024

Internasional
STY: Tidak Perlu Khawatir dengan Skuad Baru Filipina

STY: Tidak Perlu Khawatir dengan Skuad Baru Filipina

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Filipina, Senam Jantung ala Shin Tae-yong

Indonesia Vs Filipina, Senam Jantung ala Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Malut United Rekrut Rekan Henrikh Mkhitaryan di Timnas Armenia

Malut United Rekrut Rekan Henrikh Mkhitaryan di Timnas Armenia

Liga Indonesia
Bali United Mulai Bangun Kekuatan untuk Musim 2024-2025

Bali United Mulai Bangun Kekuatan untuk Musim 2024-2025

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke