Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil UFC 272: Tampil Dominan, Colby Covington Kalahkan Jorge Masvidal

KOMPAS.com - Petarung kelas welter, Colby Covington, mengalahkan Jorge Masvidal pada laga utama UFC 272. 

Adapun gelaran UFC 272 berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, Minggu (6/3/2022) pagi WIB. 

Colby Covington yang tampil dominan selama 5 ronde memastikan kemenangan atas Jorge Masvidal melalui keputusan angka mutlak 49-46, 50-44, dan 50-45. 

Jalannya pertarungan 

Jorge Masvidal melepaskan flying kick pada awal ronde pertama, tetapi mampu digagalkan oleh Colby Covington. 

Covington balik mengendalikan pertarungan dengan sukses membanting Masvidal. Covington kemudian berusaha melakukan kuncian leher rear-naked-choke tetapi sayangnya gagal. 

Dominasi Covington itu bertahan lama, sebelum Masvidal berhasil melepaskan diri dari kuncian sang lawan pada menit-menit terakhir ronde pertama. 

Pada ronde kedua, Covington kembali menyudutkan Masvidal. Namun, serangannya dihentikan usai wasit melihat Covington menendang alat vital Masvidal. 

Sementara itu, Masvidal membalas serangan Covington dengan melepaskan pukulan dan tendangan pada sisa ronde kedua. 

Pertarungan berlanjut ke ronde ketiga di mana Covington masih mendominasi. Momentum kembali didapatkan Covington saat berhasil membanting Masvidal. 

Dalam situasi ground and pound, Covington terus mendaratkan sikunya ke wajah Masvidal. Namun, Masvidal berhasil melepaskan diri saat Covington hampir menyelesaikan kuncian ke arah lehernya. 

Setelah bangkit, Masvidal membalikkan keadaan dan menekan Covington dengan striking.

Pada ronde keempat, pertarungan tampak berjalan lebih seimbang karena dua petarung saling balas pukulan dan body kick. 

Pukulan uppercut Covington sempat membuat Masvidal goyah. Namun, Masvidal lagi-lagi berhasil keluar dari tekanan dan melepaskan pukulan jab yang membuat Covington berlutut. 

Butuh keajaiban untuk menang, Masvidal justru menyia-nyaikan kesempatan emas. Dia tidak memberikan serangan lanjutan.

Masvidal tampaknya mulai kelelahan. Adapun Covington dengan cepat kembali berdiri untuk melanjutkan pertarungan.

Dominasi Covington berlanjut sampai ronde kelima. Masvidal lebih banyak bertahan dalam meladeni serangan lawan.

Kemenangan angka mutlak diberikan hakim kepada Colby Covington. (Wahid Fahrur Annas)

https://www.kompas.com/sports/read/2022/03/06/14561048/hasil-ufc-272-tampil-dominan-colby-covington-kalahkan-jorge-masvidal

Terkini Lainnya

Kehebatan Marc Marquez di Gresini Buat Andrea Dovizioso Kagum

Kehebatan Marc Marquez di Gresini Buat Andrea Dovizioso Kagum

Motogp
Lolos Final Indonesia Open 2024, Publik Istora Dorong Motivasi An Se-young

Lolos Final Indonesia Open 2024, Publik Istora Dorong Motivasi An Se-young

Badminton
Mimpi Jeka Saragih Bangun Simalungun, Terbentur Janji Palsu

Mimpi Jeka Saragih Bangun Simalungun, Terbentur Janji Palsu

Sports
Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Badminton
Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Internasional
Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Badminton
Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Liga Indonesia
Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Sports
Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Timnas Indonesia
Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Liga Indonesia
Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Olahraga
Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Internasional
Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Internasional
Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye 'Ini Sepak Bola Indonesia?'

Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye "Ini Sepak Bola Indonesia?"

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke