Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Memegang Cakram yang Benar

KOMPAS.com - Teknik memegang cakram yang benar akan sangat berpengaruh terhadap hasil lemparan.

Dalam buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (2018) terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, pemenang pertandingan lempar cakram adalah atlet yang mampu melakukan lemparan terjauh.

Untuk mendapatkan lemparan yang sejauh-jauhnya, seorang atlet harus melempar cakram dengan kecepatan maksimal, mengerahkan tenaga sebesar mungkin, serta mengambil sudut lemparan yang baik dan benar yaitu sekitar 45 derajat.

Agar bisa melakukan lemparan terjauh tentu saja harus menguasai teknik memegam cakram yang benar.

Lantas bagaimana cara memegang cakram yang benar?

Dilansir dari situs Coach Up, teknik memegang cakram diawali dengan merentangkan seluruh bagian jari ke arah luar. Lalu, cara memegang cakram yang benar adalah lingkaran cakram dikait oleh ruas jari tengah.

Kemudian jari telunjuk harus sejajar dengan pergelangan tangan atlet.

Sedangkan ibu jari digunakan sebagai tumpuan untuk keseimbangan saat membawa cakram.

Mengutip dari situs Live About.com, keempat jari selain ibu jari harus menyentuh tepi bagian cakram.

Posisi jari telunjuk dan jari tengah harus diletakkan saling berdekatan. Sedangkan untuk jari lainnya harus diberikan jarak.

Adapun sebelum melempar cakram pastikan bahwa posisi jari saat sedang memegang cakram sudah tepat. Selain itu, jarak antar jari juga patut untuk diperhatikan.

(Sumber: Kompas.com/Vanya Karunia Mulia Putri | Editor: Ari Welianto)

https://www.kompas.com/sports/read/2021/12/10/10200088/cara-memegang-cakram-yang-benar-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke