Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Sirkuit Algarve, Lintasan Balap seperti Roller Coaster

KOMPAS.com - Ajang balap motor MotoGP musim 2022 memasuki seri kelima yang mengambil tempat di Sirkuit Internasional Algarve, Portugal.

Rangkaian GP Portugal yang dihelat di Sirkuit Algarve ini berlangsung selama tiga hari pada 22-24 April 2022.

Ini adalah kali keempat Sirkuit Algarve menggelar balapan Kejuaraan Dunia MotoGP. Tiga bertajuk GP Portugal dan satu dalam tajuk GP Algarve.

Dilansir situs resmi MotoGP, nama resmi Sirkuit Algarve adalah Autodromo Internacional do Algarve. Sirkuit Algarve biasa disebut juga dengan Sirkuit Portimao.

Trek yang terletak di Portimao, region paling selatan Portugal tersebut resmi dibuka pada 2 November 2008.

Setelah resmi dibuka, sirkuit ini menawarkan beberapa fasilitas termasuk trek balap, trek gokart, hotel, komplek apartemen, dan komplek olahraga lainnya.

Sirkuit Algarve sendiri banyak dihiasi tikungan tajam. Jumlah tikungan lintasan balap satu ini mencapai 15, dengan 6 mengarah ke kiri dan 9 lainnya mengarah ke kanan.

Bahkan trek Algarve disebut mirip seperti roller coaster karena memiliki kontur naik-turun yang menyerupai ombak.

Kontur "ombak" di sirkuit berjarak 4,6 kilometer itu menghadirkan sensasi tersendiri bagi para pebalap dan penggemar MotoGP.

Kontur "ombak" sudah bisa dirasakan para pebalap sejak Tikungan 1. Di sana, para rider akan menemukan turunan setelah melalui trek lurus panjang 970 meter.

Kendati seperti roller coaster, pebalap Gresini Racing, Enea Bastianini mengatakan bahwa Sirkuit Algarve atau biasa disebut Sirkuit Portimao itu sangat bagus.

"Portimao adalah trek yang sangat bagus, sangat teknis, dengan banyak naik turun, katakanlah trek itu sangat enak!," kata pebalap berusia 24 tahun seperti dikutip dari Juara.net, pada Selasa 19 April 2022.

Data Singkat Sirkuit Algarve

  • Nama lengkap sirkuit: Autodromo Internacional do Algarve
  • Panjang lintasan: 4,6 kilometer
  • Lebar lintasan: 18 meter
  • Lintasan lurus terpanjang: 970meter
  • Jumlah tikungan: 15 (6 kiri dan 9 kanan)
  • Kapasitas: 100.000 penonton

https://www.kompas.com/sports/read/2021/11/07/08400068/profil-sirkuit-algarve-lintasan-balap-seperti-roller-coaster

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Liga Spanyol
Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Liga Spanyol
Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Liga Inggris
Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Liga Italia
STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

Liga Indonesia
Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Badminton
Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Liga Indonesia
Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Liga Inggris
Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke