Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Joaquin Correa, Satu Lagi Penyerang Tajam Argentina di Inter Milan

KOMPAS.com - Inter Milan sangat bersahabat bagi para pemain asal Argentina, khususnya di posisi striker. Musim ini, ada satu lagi penyerang I Nerazzurri dari Negeri Tango yaitu Joaquin Correa.

Joaquin Correa menjadi bintang kemenangan Inter Milan ketika menjamu Udinese pada lanjutan pekan ke-11 kompetisi teratas Liga Italia, Serie A.

Laga Inter Milan vs Udinese yang dilangsungkan di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (31/10/2021) malam WIB, berakhir dengan kemenangan 2-0 bagi tim tuan rumah.

Dua gol kemenangan armada Simone Inzaghi diborong oleh Joaquin Correa. Ia dua kali menjebol gawang Udinese masing-masing pada menit ke-60 dan 68.

Itu merupakan gol ketiga dan keempat Correa dari tujuh penampilan di pentas Liga Italia musim ini.

Kemenangan atas Udinese membuat I Nerazzurri tetap menjaga persaingan di papan atas klasemen Liga Italia 2021-2022.

Mengoleksi 24 poin, Inter Milan kini menduduki peringkat ketiga klasemen Liga Italia. I Nerazzurri terpaut empat poin dari Napoli dan AC Milan yang secara berurutan menempati peringkat pertama dan kedua.

Salah satu kunci kemenangan meyakinkan Inter atas Udinese adalah performa apik Joaquin Correa di lini depan.

Mengutip statistik WhoScored, Correa tampil efektif dalam laga Inter Milan vs Udinese. Dari dua tembakan tepat sasaran yang ia lepaskan, keduanya berhasil menjadi gol.

Nama Joaquin Correa pun kembali masuk ke papan skor setelah kali terakhir ia mencetak gol pada pertandingan debutnya bersama Inter saat melawan Hellas Verona, akhir Agustus lalu.

Menariknya, pada pertandingan debutnya itu, striker kelahiran Juan Bautista Alberdi tersebut juga memborong dua gol.

Profil Joaquin Correa

I Nerazzurri punya sejarah bagus dengan para penyerang dari Argentina. Hernan Crespo, Julio Ricardo Cruz, dan juga Diego Milito adalah beberapa nama striker asal Negeri Tango yang meraih kesuksesan saat berseragam I Nerazzurri.

Musim ini, Inter memiliki dua penyerang asal Argentina yakni Lautaro Martinez dan Joaquin Correa.

Nama terakhir didatangkan I Nerazzurri pada bursa transfer musim panas tahun ini dari sesama klub Serie A, Lazio.

Correa merapat ke Inter Milan dengan status pemain pinjaman dari Lazio hingga akhir musim. Kubu I Nerazzurri punya opsi untuk mempermanenkan pemain 27 tahun itu dengan durasi kontrak tiga tahun.

Joaquin Correa mengawali karier sepak bola profesional bersama Estudientes pada 2012. Setelah empat musim bermain di dalam negeri, ia lalu merantau ke Italia. Klub pertamanya di Negeri Pizza adalah Sampdoria.

Awal karier Correa di Italia tak berjalan baik. Dua musim membela Sampdoria, ia cuma bisa mencetak tiga gol di Serie A. Sampdoria kemudian melepasnya ke Sevilla pada akhir musim 2015-2016.

Pindah ke Spanyol nyatanya juga tak menolong karier pemain berpostur 188 cm tersebut. Penampilannya bersama Sevilla tak begitu mengesankan dengan hanya menjaringkan lima gol di ajang La Liga.

Lazio kemudian memboyong kembali Joaquin Correa ke Italia pada 2018. Bersama Lazio, ia berhasil menemukan performa terbaiknya. Correa menjelma menjadi pilihan utama lini depan Le Aquile.

Correa dikenal sebagai sosok penyerang dengan kemampuan dribble dan kecepatan yang sangat baik. Ia bisa berperan sebagai pendukung striker utama di timnya.

Inter Milan yang membutuhkan tambahan amunisi di lini depan pun tertarik mendatangkan Correa. Terlebih, Simone Inzaghi yang pernah menanganinya di Lazio kini menjadi pelatih Inter Milan.

Kehadiran Joaquin Correa pun menambah opsi di lini serang I Nerazzurri yang juga sudah memiliki Lautaro Martinez, Alexis Sanchez, dan Edin Dzeko.

Jika mampu menjaga konsistensi permainan, bukan tak mungkin Correa bisa melanjutkan jejak para penyerang Argentina yang membawa Inter Milan meraih kesuksesan.

Biodata Joaquin Correa

Nama lengkap: Carlos Joaquin Correa
Tempat, tanggal lahir: Juan Bautista Alberdi, 13 Agustus 1994
Tinggi badan: 188 cm
Posisi: Penyerang
Kaki terkuat: Kanan
Klub saat ini: Inter Milan
Nomor punggung: 19
Karier klub:

  • 2012-2014 - Estudientes
  • 2015-2016 - Sampdoria
  • 2016-2018 - Sevilla
  • 2018-2021 - Lazio
  • 2021-sekarang - Inter Milan (pinjaman)

Karier timnas:

  • 2017-sekarang - Argentina (13 caps/3 gol)

https://www.kompas.com/sports/read/2021/10/31/21100018/profil-joaquin-correa-satu-lagi-penyerang-tajam-argentina-di-inter-milan

Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke