Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ezechiel Ndouasel, Sang Raja Kembali dengan Gol Kemenangan

KOMPAS.com - Ezechiel Ndouasel kembali mencetak gol bagi Bhayangkara FC. Kali ini, pemain berjulukan Le King alias Sang Raja itu mencetak gol kemenangan atas Borneo FC Samarinda.

Bhayangkara FC menjamu Borneo FC pada lanjutan laga pekan kesembilan kompetisi Liga 1 musim 2021-2022.

Bertanding di Stadion Moch Soebroto, Magelang, pada Rabu (27/10/2021) sore WIB, Bhayangkara FC berhasil menaklukkan Borneo FC dengan skor tipis 2-1.

Borneo FC lebih dulu memimpin melalui gol Wawan Febrianto pada menit ke-16. Namun, Bhayangkara FC bisa membalas dua gol pada babak kedua.

The Guardian, julukan Bhayangkara FC, menyamakan skor melalui sundulan pemain pengganti, Arthur Bonai, pada menit ke-51.

Skuad besutan Paul Munster itu akhirnya bisa mengunci kemenangan atas Borneo FC lewat gol Ezechiel Ndouasel pada menit ke-64.

Menerima umpan jauh Muhammad Hargianto, Ezechiel mampu menguasai bola dengan baik.

Ia lalu memenangi duel sprint melawan bek kanan Borneo FC, Rifad Marasabessy.

Usai melewati Rifad dengan sebuah tekukan, King Eze lalu melepaskan sepakan kaki kanan. Bola tampak mengenai salah satu pemain Borneo FC sebelum masuk ke gawang Gianluca Pandeynuwu.

Itu merupakan gol ketujuh Ezechiel Ndouasel di Liga 1 musim ini. Penyerang timnas Chad tersebut sukses membukukan tujuh gol dari delapan penampilan bersama Bhayangkara FC.

Pekan lalu, Ezechiel absen ketika The Guardian menang 2-1 atas Bali United. Striker berusia 33 tahun itu absen karena akumulasi kartu kuning.

Setelah absen satu pertandingan, Ezechiel Ndouasel menandai comeback-nya dengan mencetak satu gol kemenangan atas Borneo FC.

Koleksi tujuh gol Ezechiel membuat eks pemain Persib Bandung itu memuncaki daftar top skor sementara Liga 1 2021-2022.

Ezechiel Ndouasel bertengger di puncak daftar top skor Liga 1 bersama bomber Bali United, Ilija Spasojevic, yang juga menghimpun tujuh gol.

Gelontoran gol Ezechiel Ndouasel menjadi salah satu faktor kunci di balik keberhasilan Bhayangkara FC kembali ke puncak klasemen Liga 1.

The Guardian kini bertengger di puncak klasemen Liga 1 2021-2022 dengan koleksi 22 poin, unggul tiga poin atas Persib Bandung yang berada di peringkat kedua.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/10/27/18500098/ezechiel-ndouasel-sang-raja-kembali-dengan-gol-kemenangan

Terkini Lainnya

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke