Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PON XX Papua 2021, Klaster Penyelenggara Ada di Wilayah Aman Covid-19

JAKARTA, KOMPAS.com - Empat klaster penyelenggara PON XX Papua 2021 masuk dalam wilayah aman pandemi Covid-19.

"Ada di wilayah yang relatif aman dari risiko penularan Covid-19," ucap Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate hari ini.

Johnny mengingatkan juga bahwa kegiatan olahraga bisa dilaksanakan jika vaksinasi mencapai 60 persen.

PON XX Papua 2021 dilaksanakan di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke.

PON XX Papua 2021 berlangsung mulai 2-15 Oktober 2021.

Data terkini yang disampaikan Johnny Plate menunjukkan bahwa klaster di Kota Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke sudah memasuki 60 persen cakupan vaksinasi tahap pertama.

Sementara, di Kabupaten Jayapura cakupan vaksinasi mencapai 57 persen.

Di daerah penyangga Kabupaten Jayapura yakni Kabupaten Keerom, cakupan vaksinasi ada di angka 53,7 persen.

Ikhwal peraturan mengenai daerah penyelenggara, kata Johnny Plate mengacu pada Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) nomor 44/2021.

Peraturan itu menyebut bahwa salah satu persyaratan kegiatan olahraga adalah jumlah warga yang telah menerima vaksinasi Cocid-19.

Sementara itu, Inmendagri nomor 45/2021 menyebut bahwa kepada seluruh kepala daerah diminta memastikan para atlet, ofisial, panitia, penonton, dan masyarakat di sekitar lokasi telah mendapat vaksinasi minimal tahap pertama.

Pada diktum Inmedagri itu ada juga catatan untuk Bupati Jayapura.

Bupati Jayapura harus melakukan pembatasan jumlah penonton yang hadir langsung pada pembukaan dan penutupan PON XX Papua 2021.

Menurut rencana, Presiden Joko Widodo akan membuka PON XX Papua 2021 pada Sabtu (2/10/2021).

Lokasi pembukaan ada di Stadion Lukas Enembe di Kabupaten Jayapura.

Pada kesempatan itu, maksimal jumlah pengunjung hanya 10.000.

Jumlah itu sudah termasuk tamu penting dan tenaga kesehatan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/09/29/22215478/pon-xx-papua-2021-klaster-penyelenggara-ada-di-wilayah-aman-covid-19

Terkini Lainnya

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke