Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tuah "Barcelona" dalam Menit Dramatis AC Milan Vs Atletico Madrid

KOMPAS.com - Suporter tuan rumah yang hadir di Stadion San Siro pada Selasa (28/9/2021) waktu setempat hanya bisa termangu di menit-menit akhir laga AC Milan vs Atletico Madrid.

Dua gol pada 10 menit terakhir laga tersebut membuayarkan kemenangan AC Milan atas Atletico Madrid pada babak penyisihan Grup B Liga Champions 2021-2022.

I Rossoneri, julukan tuan rumah, sejatinya lebih dulu memimpin sejak babak pertama, tepatnya pada menit ke-20 lewat gol Rafael Leao.

Namun, kartu merah yang diterima Franck Kessie pada menit ke-29, membuat permainan AC Milan harus intens ke bertahan.

Rafael Leao sebenarnya bisa saja menggandakan keunggulan pada menit ke-38 andai tendangan salto nan kerasnya memantul ke dalam setelah mengenai mistar gawang.

Pada faktanya, tendangan salto tersebut kembali ke area lapangan dan bisa diselamatkan oleh pemain bertahan Atletico Madrid.

Nestapa AC Milan mulai terasa begitu masuk ke babak kedua. Mereka harus menerima serangan demi serangan Atletico yang lebih banyak dibanding babak pertama.

Waktu berjalan begitu lama bagi suporter AC Milan yang hadir, 45 menit babak kedua terasa ingin cepat selesai.

Namun apa daya, tendangan kaki kiri Antoine Griezmann menghujam gawang AC Milan yang dijaga oleh Mike Maignan pada menit ke-84.

Begitu juga gol penalti Luis Suarez (90+7') yang sempat menjadi kontroversi pada akhir laga AC Milan vs Atletico Madrid.

Antoine Griezmann dan Luis Suarez punya benang merah yang sama jika melihat perjalanan karier mereka.

Kedua pemain tersebut tercatat sebagai pemain Barcelona secara bersamaan pada musim 2019-2020.

Akan tetapi, keduanya "dibuang" ke klub lain, yang mana Atletico Madrid masih membutuhkan jasa dua pemain tersebut.

Luis Suarez terdepak dengan hadirnya pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman pada Agustus 2020.

Hingga kemudian Luis Suarez menerima pinangan Atletico Madrid pada September 2020.

Sementara Antoine Griezmann harus kembali ke Atletico Madrid karena Barcelona tengah kesulitan akibat masalah finansial yang hadapi.

Alhasil, meminjamkan Antoine Griezmann ke Atletico Madrid adalah solusi cukup menguntungkan bagi Barcelona karena bisa memangkas biaya gaji pemain.

Di sisi lain, Barcelona bisa sedikit untung dengan biaya peminjaman senilai 10 juta euro atau sekitar 168 miliar rupiah.

Kini, Suarez dan Griezmann kembali satu tim tetapi tak di Barcelona, melainkan Atletico Madrid.

Kedua pemain tersebut membantu Atletico menghajar AC Milan dan membungkam suporter I Rossoneri yang datang ke San Siro, Rabu (29/9/2021) dini hari.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/09/29/07400088/tuah-barcelona-dalam-menit-dramatis-ac-milan-vs-atletico-madrid

Terkini Lainnya

Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

Bundesliga
Al Ain Juara Liga Champions Asia, Crespo Bekuk Kewell, Revans Istanbul

Al Ain Juara Liga Champions Asia, Crespo Bekuk Kewell, Revans Istanbul

Internasional
Hasil Juventus Vs Monza 2-0: Trisula Montero, Aksi Sohib Ronaldo

Hasil Juventus Vs Monza 2-0: Trisula Montero, Aksi Sohib Ronaldo

Liga Italia
Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Liga Indonesia
Hasil Man City Vs Man United: Berjaya di Wembley, MU Juara Piala FA!

Hasil Man City Vs Man United: Berjaya di Wembley, MU Juara Piala FA!

Liga Inggris
Timnas Indonesia Putri Tantang Singapura, Satoru Mochizuki Lihat Ada Kemajuan

Timnas Indonesia Putri Tantang Singapura, Satoru Mochizuki Lihat Ada Kemajuan

Timnas Indonesia
HT Man City Vs Man United: Gvardiol Blunder, Bocah 19 Tahun Bawa MU Unggul 2-0

HT Man City Vs Man United: Gvardiol Blunder, Bocah 19 Tahun Bawa MU Unggul 2-0

Liga Inggris
Guardiola Yakin Kompany Sukses di Bayern, Pelatih Masa Depan Man City

Guardiola Yakin Kompany Sukses di Bayern, Pelatih Masa Depan Man City

Bundesliga
Hasil Bali United Vs Borneo FC 0-0: 1 Kartu Merah, Asap Flare, Tanpa Gol

Hasil Bali United Vs Borneo FC 0-0: 1 Kartu Merah, Asap Flare, Tanpa Gol

Liga Indonesia
Xavi Ditendang Barcelona, Ucap Janji seperti Messi

Xavi Ditendang Barcelona, Ucap Janji seperti Messi

Liga Spanyol
Hasil Sprint Race MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Crash, Espargaro Menang, Marquez Kedua

Hasil Sprint Race MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Crash, Espargaro Menang, Marquez Kedua

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Badminton
Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Liga Indonesia
Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke