Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tak Mampu Melawan, Evander Holyfield Kalah TKO dari Eks Juara UFC

FLORIDA, KOMPAS.com - Legenda tinju dunia, Evander Holyfield, harus mengakui keunggulan petarung MMA asal Brasil, Vitor Belfort, pada duel resmi yang diakui oleh Komisi Atletik Negara Bagian Florida.

Duel tinju Evander Holyfield vs Vitor Belfort dihelat di Seminole Hard Rock, Hollywood, Florida, Amerika Serikat, pada Minggu (12/9/2021) pagi WIB.

Pertarungan Holyfield vs Belfort yang dijadwalkan berlangsung delapan ronde (masing-masing ronde dua menit) tersebut hanya berumur kurang dari ronde pertama.

Wasit memutuskan menghentikan pertarungan menjelang akhir ronde pertama setelah Holyfield terlihat tidak bisa melawan Belfort.

Sebelum pertarungan dihentikan wasit, Belfort berhasil menjatuhkan Holyfield dua kali dengan pukulan upper cut dan jab.

Belfort kemudian dinyatakan menang secara technical knock out (TKO) setelah Holyfield dianggap tidak bisa melanjutkan pertarungan pada akhir ronde pertama.

Background duel Evander Holyfield Vs Vitor Belford:

Vitor Belfort merupakan mantan petarung UFC asal Brasil yang kini sudah berusia 44 tahun.

Belfort merupakan mantan juara divisi kelas berat dan kelas berat ringan UFC.

Kali terakhir Vitor Belfort bertarung di UFC adalah ketika menghadapi Lyoto Machida pada 13 Mei 2018.

Pada 2006, Vitor Belfort untuk pertama kalinya terjun ke dunia tinju profesional dengan menghadapi kompatriotnya, Josemario Neves.

Vitor Belfort saat itu hanya membutuhkan satu ronde untuk menumbangkan Josemario Neves secara technical knock out (TKO).

Setelah menghadapi Josemario Neves, Vitor Belfort berkali kali mengutarakan keinginan untuk kembali ke ring tinju.

Keinginan Vitor Belfort kemudian terwujud kali ini. Namun, pada awalnya, Vitor Belfort dijadwalkan menghadapi Oscar De La Hoya.

Rencana itu batal setelah Oscar De La Hoya mundur akibat terpapar Covid-19.

Posisi Oscar De La Hoya kemudian langsung digantikan oleh Evander Holyfield.

Duel melawan Vitor Belfort menjadi momen comeback Evander Holyfield ke ring tinju setelah menyatakan pensiun pada 2011.

Dalam kariernya, Evander Holyfield yang kini sudah berusia 58 tahun merupakan mantan juara dunia tinju kelas berat dengan rekor 44 kemenangan, 10 kali kalah, dan dua hasil imbang.

Komisi Atletik Negara Bagian California menolak mengizinkan pertarungan tersebut bergulir sebagai laga resmi sehingga pertarungan terpaksa bergeser ke Florida di mana izin diberikan.

Menariknya, eks Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan anaknya Donald Trump Jr menjadi komentator pada laga ini bersama, antara lain, petarung aktif UFC Jorge Masvidal.

Ronde 1:

Pada awal ronde pertama, Vitor Belfort langsung mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Vitor Belfort sudah berhasil menjatuhkan Holyfield pada pertengahan ronde pertama berkat pukulan uppercut tangan kiri.

Holyfield berhasil bangkit dan melanjutkan pertarungan. Beberapa detik kemudian, Vitor Belfort kembali berhasil menjatuhkan Holyfield dengan kombinasi pukulan jab.

Namun, Holyfiled yang mencoba bertahan kembali menerima serangan bertubi-tubi dari Vitor Belfort.

Vitor Belfort berkali-kali melepaskan pukulan jab dan uppercut ke arah wajah hingga perut Holyfield.

Pada saat itu, Holyfield tidak mampu melawan dan hanya bisa bertahan menutupi wajahnya dengan kedua tangannya.

Momen itulah yang membuat wasit langsung memutuskan menghentikan pertarungan setelah melihat Holyfield tidak melawan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/09/12/09475978/tak-mampu-melawan-evander-holyfield-kalah-tko-dari-eks-juara-ufc

Terkini Lainnya

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Timnas Indonesia
Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Internasional
Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Internasional
Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Internasional
Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Internasional
Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Internasional
Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke