Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Raih Perak Olimpiade, Eko Yuli Dianugerahi Lencana Kehormatan Pemprov Jatim

SURABAYA, KOMPAS.com - Lifter Eko Yuli Irawan mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) atas prestasinya membawa medali perak di Olimpiade Tokyo 2020.

Eko Yuli mendapatkan bonus uang tunai senilai Rp 500 juta yang diserahkan langsung oleh Gubernur Khofifah Indar Parawansa pada peringatan HUT RI ke-76 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Selasa (17/8/2021) pagi.

Namun, apresiasi yang paling istimewa adalah pemberian tanda kehormatan Lencana Jer Basuki Mawa Beya Emas kepada Eko Yuli.

Lencana itu merupakan tanda kehormatan tertinggi tertinggi dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur kepada warganya yang dinilai berdedikasi dan berprestasi mengangkat nama Jatim.

Oleh karena itu, tidak semua orang bisa mendapatkan tanda kehormatan tersebut.

Seusai mendapatkan apresiasi tersebut, Eko Yuli mengaku bangga.

Dia mengatakan, apresiasi yang didapatkannya adalah bukti perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Timur kepada sektor olahraga.

“Alhamdulillah bangga Pemerintah Jawa Timur masih tetap memberikan apresiasi kepada para atlet yang berprestasi. Ini penghargaan setinggi-tingginya yang luar biasa,” kata lifter berusia 32 tahun.

Seperti diketahui, Eko Yuli lahir pada 24 Juli 1989 itu di Kota Metro, kota terbesar kedua di Provinsi Lampung setelah Bandar Lampung.

“Jadi dulu, saya 2008-2012 di daerah lain dapat medali perunggu. Nah, terus saya lihat pembinaan Jawa Timur bagus tanpa putus, lalu saya hijrah ke sini,” kata Eko Yuli.

“Alhamdulillah, kami tahun 2016 sudah mendapatkan perak dan meningkat dengan pembinaan yang baik dan prestasi yag lebih baik,” ujarnya.

Apresiasi yang diberikan Pemprov ini ikut memacu semangat Eko Yuli dalam mendulang prestasi jangka pendek dan jangka panjang, yakni Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 pada Oktober mendatang.

“Yang pasti Oktober nanti PON, cari medali emas di PON. Untuk tahun depan, kita akan lihat SEA Games dan Asian Games,” tutur Eko Yuli menambahkan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/08/17/21400028/raih-perak-olimpiade-eko-yuli-dianugerahi-lencana-kehormatan-pemprov-jatim

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke