Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Filosofi Logo BRI Liga 1 2021-2022

Pada Kamis (12/8/2021) sore WIB, PT Liga Indonesia Baru (LIB), memperkenalkan logo baru Liga 1 2021-2022.

Berganti sponsor Liga 1 dari Shopee ke BRI, langsung memberikan perubahan logo kompetisi.

BRI selaku sponsor kompetisi Liga 1 2021-2022 resmi menggunakan logo yang lebih keren ketimbang musim-musim sebelumnya.

Logo baru tersebut tampak mengutamakan warna putih dan memperlihatkan siluet burung garuda.

Pada bagian tengahnya terdapat logo dari Bank BRI yang dipadukan dengan tulisan Liga 1.

Lantas, apa filosofi logo baru Liga 1 2021-2022?

Dilansir dari Tribun Wow dari kanal Youtube LIB TV, Direktur PT LIB,Akhmad Hadian Lukita, menyampaikan makna di balik logo BRI Liga 1 2021.

Lukita menjelaskan bahwa dalam pembuatan logo baru tersebut dipertimbangkan dengan dua aspek penting yaitu Estetika dan Filosofi.

"Tak hanya mempertimbangkan pada nilai estetika, namun juga harus berdasarkan dengan nilai filosofi," ujar Lukita.

Direktur PT LIB tersebut menjelaskan terkait dengan makna filosofi yang tertera pada logo BRI Liga 1 2021.

"Pembuatan logo BRI Liga 1 2021, disitu ada bentuk seperti kepala burung dari garuda," jelasnya.

Lukita juga menyebutkan bahwa secara umum burung garuda menggambarkan simbol kekuatan, keberanian, semangat pantang menyerah, dan ketahanan nasional.

Selain itu, burung garuda juga ditafsirkan sebagai bentuk identitas kebangsaan dan kebanggaan.

Tak hanya berbentuk seperti burung garuda, namun logo BRI Liga 1 2021 juga menggambarkan bentuk bola sesuai dengan cabang olahraga yaitu sepakbola.

Bentuk bola yang identik dengan lingkaran mengartikan persatuan dan kesatuan.

Adapun, Lukita juga menambahkan tentang filosofi makna logo secara utuh.

"Kombinasi dari kedua bentuk dalam logo BRI Liga 1 2021 memfilosofikan garuda sebagai bentuk kekuatan, keberanian, semangat pantang menyerah, dan ketahanan akan selalu dijaga dan membawa sepakbola Indonesia bisa terbang tinggi dengan prestasi dan mampu meraih cita-cita terbaik untuk Bangsa Indonesia," jelas Direktur PT LIB, Ahmad Hadian Lukita. (Adi Manggala Saputro)

https://www.kompas.com/sports/read/2021/08/12/19000038/filosofi-logo-bri-liga-1-2021-2022

Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke